Rhoma Irama Digrebek Berduaan Angel Lelga di Apartemen, Langsung Ngaku Sudah Nikah Siri
JagoDangdut – Pesona Raja Dangdut, Rhoma Irama tidak bisa lagi dipungkiri. Terbukti, pria yang kini berusia 76 tahun itu pernah mempersunting 7 wanita cantik selama hidupnya. Salah satunya adalah Angel Lelga.
Kisah percintaan Rhoma Irama terkuak pada tahun 2005 silam. Saat itu Rhoma Irama digrebek berduaan di apartemen Angel Lelga. Berikut artikelnya!
Digrebek di Apartemen Angel Lelga
- -
Nama Rhoma Irama kini tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial. Hal tersebut bermula dari cuitan akun twitter @sweetermerah, yang memuat aksi panggung Rhoma Irama bersama dengan grup musik Soneta saat menjadi pembuka dalam Wolrd Tour band asal Britania Raya, Deep Purple.
Tentunya hal tersebut pun langsung menuai beragam reaksi dari netizen di media sosial. Terlepas dari kabar tersebut, Rhoma Irama juga pernah menghebohkan publik 18 tahun yang lalu.
Pada saat itu dirinya pernah digrebek berduaan dengan Angel Lelga di apartemen di kawasan Jakarta, milik mantan istri Vicky Prasteyo itu. Rhoma Irama kedapatan berada di apartemen Angel Lelga sejak jam 11 malam hingga 4 pagi.
Meskipun begitu, Rhoma Irama sempat menapik kabar yang menyebutkan dirinya memiliki hubungan yang spesial dengan Angel Lelga.
Kedatangannya saat itu ke apartemen Angel Lelga hanya untuk mengambil script salah satu judul sinetron yang melibatkan keduanya.
Talak Cerai Angel Lelga
- instagram: @angellelga
Kabar kedekatan mereka pun sempat meredup, sampai Angel Lelga datang menjenguk pria yang dikenal dengan panggilan Bang Haji itu saat sedang jatuh sakit.
Kedatangan Angel Lelga ke rumah sakit tempat Rhoma Irama dirawat pun berhasil menghebohkan publik. Saat itulah Rhoma Irama mengakui bahwa dirinya telah menikahi Angel Lelga secara siri.
Bersamaan dengan pengakuan tersebut, Rhoma Irama langsung mentalak cerai Angel Lelga.
Pada saat itu keduanya dikabarkan terlibat perseteruan. Lantaean Angel Lelga mengejar menuntut Rhoma Irama menikahinya secara negara untuk mendapatkan status.