Via Vallen Ungkap Penyebab Keguguran, Bukan karena Kecapean ambil Kerjaan! Tapi...
JagoDangdut – Pada bulan Oktober 2022 kemarin, Via Vallen berduka karena harus kehilangan janinnya. Sang biduan telah melakukan berbagai usaha untuk menyelamatkan calon bayinya tersebut, namun tetap tidak berhasil.
Hingga akhirnya Via Vallen dan Chevra Yolandi pun menghikhlaskan kepergian janinnya tersebut. Meskipun sudah lewat beberapa bulan, banyak netizen yang masih bertanya tentang Via Vallen yang keguguran.
Hal tersebut terungkap lewat sebuah postingan di Instagram Stories. Biduan yang dikenal dengan lagu dangdut koplo itu awalnya membuka sesi tanya jawab.
Via Vallen Ungkap Penyebab Keguguran
- Instagram/viavallen
"Takono opo ae wes ayoo tak ladeni mumpung nganggur," tulis Via Vallen seperti dikutip lewat akun @viavallen.
Berbagai pertanyaan pun langsung masuk ke Instagram sang biduan. Ia pun menjawab satu per satu pertanyaan dari penggemarnya tersebut.
Salah satunya ada yang bertanya tentang jangka waktu program hamil setelah keguguran.
"Mbak Vi kira2 berapa lama baru boleh promil lagi setelah keguguran??baru ngalamin juga," tanya seorang netizen.
"Katanya minimal 3 bulan atau 3x masa priod, semangat yaaa," jawab Via Vallen.
Selain itu ada juga yang bertanya tentang penyebab dari keguguran tersebut yang dikaitkan dengan faktor kelelahan. Seperti yang kita ketahui, Via Vallen memang sedang menerima banyak job saat hamil.
"Mbak via keguguran karna apa? Faktor kecapean apa gimana?" tanya netizen lainnya.
Mendapat pertanyaan tersebut, Via Vallen pun mengungkapkan jika kegugurannya tersebut bukan karena faktor kecapean, karena ia memiliki kandungan yang sehat dan kuat.
Via Vallen menyebutkan jika memang kegugurannya itu karena belum rezekinya saja.
"Kata dokter sih ga ada faktor kecapeannnya. Ga ada hubungannya sama aku ambil kerjaan juga. Karena Alhamdulillah kandunganku sehat dan kuat. Yawes emang belum rezekinya aja," jawab Via Vallen.