Selain Reza Gunawan, 5 Jenazah Artis Ini Juga Dikremasi
JagoDangdut – Kata Kremasi kini kian dikenal oleh masyarakat karena ada beberapa selebriti yang memilih unduk dikremasi jenazahnya. Kata Kremasi sendiri merupakan cara umat Hindu atau Buddha untuk melepas raga yang telah meninggal dunia. Meski begitu, banyak orang-orang terkenal dikremasi saat sudah meninggal. Namun seiring waktu, bukan hanya penganut Buddha atau Hindu yang menjalankan kremasi, tapi juga orang-orang dengan keyakinan lain.
1. Reza Gunawan
- -
Tepat pada 6 September 2022, suami dari penulis ternama Dewi Lestari, Reza Gunawan meninggal dunia akibat stroke. Proses kremasi akan dilakukan di krematorium Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara. Pada pukul 13.00 WIB kremasi jenazah Reza Gunawan dilaksanakan. Prosesi kremasi Reza Gunawan pun dihadiri keluarga hingga kerabat terdekatnya.
2. Laura Anna
- -
Sempat viral karena kecelakaan bersama pacarnya, Laura Anna pun hidup dengan lumpuh selama dua tahun. Namun kini Laura telah meninggal dunia. Jenazah Laura pun dikremasi usai disemayamkan di rumah duka Grand Heaven Pluit. Keluarga kemudian melarung sebagian abu Laura Anna di laut Ancol.
3. Bondan Winarno.
- -
Mantan jurnalis dan presenter acara kuliner, Bondan Winarno meninggal dunia pada 29 November 2017. Bondan dikabarkan meninggal karena gagal jantung. Ia pun memiliki darah Tionghoa dan keluarga melepas jasadnya dengan cara dikremasi di Sentra Medika Cibinong, Bogor.
4. Marco Panari
- -
Adik kandung dari aktris Angela Gilsha, Marco Panari meninggal dunia pada 30 Januari 2021. Bahkan jenazah Marco pun langsung dibawa ke Bali untuk di kremasi. Pada 2 Februari 2021 jenazah Marco Panari akhirnya di kremasi.