Lega Bisa Masuk Agama Kristen, Salmafina: Damai Banget Rasanya!
JagoDangdut – Belakangan ini Salmafina Sunan tengah ramai diperbincangakan publik. Bahkan apapun yang dilakukannya selalu menjadi sorotan. Seperti diketahui Salmafina memiliki banyak problematic kehidupan yang beredar di publik. Salah satunya Salmafina Sunan merupakan seorang janda usai bercerai dari Taqy Malik. Salma dan Taqy memang memutuskan untuk menikah muda. Sayangnya pernikahan mereka tak berjalan lancar dan keduanya memutuskan bercerai.
Salmafina Buka Suara Soal Keputusannya Masuk Agama Kristen
- -
Pasca bercerai dari sang Hafidz Al Quran itu, Salmafina pun memutuskan untuk melepas hijabnya. Tak lama ia pun membuat heboh karena keputusannya berpindah keyakinan dari islam ke kristen. Meski menuai pro dan kontra, namun ia tetap pada keyakinannya hingga kini.
Dalam channel YouTube milik Melaney Ricardo, wanita bernama asli Salmafina Khairunissa ini membongkar perjalanan spiritualnya hingga menemukan kedamaian di agama yang kini ia yakini. Ia juga mengaku jika dirinya tidak mencari Tuhan. Tetapi, menemukan sendiri keyakinan yang kini ia mantapkan.
"Kalau dibilang mencari sih gak mencari ya, itu menemukan aja, menemukan bukan mencari. Karena sebenarnya memang tidak cari apa-apa," ujar Salmafina Sunan.
Tak hanya itu, Salmafina pun membagikan perjalanan spiritualnya kala menemukan keyakinan yang ia yakini. Ia juga mengaku membaca sebuah buku yang membuka matanya menuju pengetahuan baru.
"Kalau aku, aku kan emang orangnya suka baca. Jadi waktu itu, memang lagi randomly di salah satu bookstore di salah satu mall, tapi ada satu buku spesifik yang membuat aku tertarik, itu cuma penasaran aja. Itu cuma aku yang suka baca dan membaca hal lain aja," kata Salmafina.
Namun saat netizen mulai mengetahui keputusannya pindah agama, putri sulung pengacara Sunan Kalijaga ini pun mengaku telah siap dengan semuanya. Bahkan, ia mengaku telah menemukan kedamaian dalam hatinya.
"Ya pada saat viral itu damai banget rasanya, itu luar biasa. Mau diapain aja tapi di sini (hati) gak bisa bohong. Gak ada rasa takut, rasa sedih pasti ya, karena kan semua orang kayak tahu gitu kan cuma damai oh my God, itu salah satu juga yang ngebuktiin ya Kamu (Tuhan) nyata," tutur Salmafina.