Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Menjanda Selama 19 Tahun, Desy Ratnasari Ungkap Kriteria Pria Idaman

img_title
Desy Ratnasari

JagoDangdut – Salah satu selebriti serta politikus Desy Ratnasari akhirnya sudah mulai membuka hatinya untuk orang lain setelah 19 tahun menjadi janda.

Meski sebelumnya gagal dalam membina bahtera rumah tangga, kini Desy Ratnasari menyebutkan bahwa dirinya sudah siap untuk menikah lagi.

Namun, Desy Ratnasari juga mempunyai kriteria tertentu untuk mencari pria yang akan menemaninya nanti.

Bahkan, Desy Ratnasari menyebutkan bahwa syarat tersebut tidak dapat di ganggu gutar lagi. Lantas bagaimana kriteria sososk pria idaman Desy Ratnasari? Berikut ini JagoDangdut sajikan untuk Anda!

Kriteria Calon Imam Desy Ratnasari

img_title
Desy Ratnasari dan Ivan Gunawan
Foto :
  • instagram @ivan_gunawan

Desy Ratnasari menyebutkan bahwa dirinya tidak membutuhkan pria yang bergelimang harta lantaran ia sudah merasa cukup.

"Udah bukan nyari yang kamu bisa beliin saya apa, no..no, insyaAllah saya alhamdulillah sudah cukup," kata Desy Ratnasari.

Baca Juga: Punya Kebun Binatang Pribadi, Titi Kamal Syok Lihat Rumah Irfan Hakim

Desy Ratnasari menyebutkan bahwa dirinya akan siap menikah apabila menemukan pria yang rajin beribadah dan tidak minum alkohol.

"Nggak (pemilih), milih cuma 2 kriteria. Pertama, harus salat. Bukan salat sekadar solat ya, bener-bener salat rajin, dan nggak minum alkohol. Udah nggak ada lagi," kata Desy Ratnasari.

Bukan tanpa alasan, hal tersebut dikatakan Desy Ratnasari sudah menjadi syarat wajib untuk menjadi calon suami lanataran dirinya ingin menjalani hidup tenang dan jauh dari keributan.

"Kenapa saya pentingkan solat, karena InsyaAllah kalau salatnya disiplin, berarti kehidupan lainnya InsyaAllah disiplin," kata Desy Ratnasari.

"Karena itu bener mau di hadis, Alquran, dibilang bahwa ketika nanti di yaumul hisab, di hari perhitungan datang, yang dihitung duluan apa? Salat. Kalau salatnya bener, insyaAllah yang lain bener," tambah Desy Ratnasari.

Desy Ratnasari menyebutkan bahwa dirinya sudah lama mengidolakan sosok imam  yang baik yang bisa membimbing keluarganya ke arah yang lebih baik.

"Karena nanti dia jadi imam kan, yang saya cari betul-betul seseorang yang siap jadi imam, yang betul-betul bisa memperbaiki kehidupan akhirat kami," pungkas Desy Ratnasari.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit