Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Terkuak Alasan Ikke Nurjanah Bangun Sekolah Musik Dangdut

img_title
Ikke Nurjanah

JagoDangdut – Ikke Nurjanah telah membangun sekolah musik. Berbeda dari kebanyakan sekolah musi kini mantan istri Aldi Bragi ini membuka sekolah musik dangdut. Ikke mengaku sudah memimpikan sekolah musik ini sejak 10 tahun yang lalu, dan akhirnya terwujud.

“Gimana caranya dangdut terbukukan dengan baik, bagaimana menyanyi dangdut itu adalah menjadi mimpi saya gitu ya, ini bisa dipelajari semua orang dan ini adalah musik Indonesia, maka dari itu dimulai, dari 10 tahun lalu saya sudah obsesi, kalau sekolah musik biasa kan sudah ada ya, kalau yang dangdut pasti lebih privat, banyak yang ajarin privat. Jadi kenapa enggak dibuat sesuatu yang sifatnya lebih formal, lebih jelas secara sistem terus urut-urutannya gimana,” kata Ikke saat ditemui JagoDangdut di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin malam, 26 Agustus 2019.

“Bernyanyinya kita atur dengan baik dan benar enggak susah kok enggak beda sama pop hanya kita menambah-nambahkan unsur-unsur dari dangdut yang enggak ada dari musik lainya, jadi ini mungkin tidak sempurna,” sambung Ikke.

Biduan 45 tahun ini tidak menargetkan umur untuk yang berminat belajar di sekolah musiknya itu. Baginya siapa saja bisa belajar bernyanyi dangdut. Bahkan Ikke juga akan menghadirkan pendangdut senior mengajar dalam kelas sekolah dangdutnya itu.

“Saya belajar dulu ya mudah-mudahan ini bisa bermanfaat juga buat orang banyak yang pengin belajar dari teknik musik lain. Pasti lebih spesifik dangdut pastinya, nanti kita minta senior-senior dangdut berbagi ilmunya didalam kelas, semoga dangdut lebih dicintai dan siapa saja boleh nyanyi dangdut,” jelas Ikke.

 Pelantun lagu Terlena ini mengaku membuat sekolah ini berdasarkan pengalaman otodidaknya. Ia juga berharap lagu dangdut tetap terlestarikan dan ia akan membagikan ilmunya kepada muridnya di sekolah musik dangdutnya. Diketahui Ikke membuka sekolah musik dangdut di kawasan Depok, Jawa Barat sejak satu bulan yang lalu.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit