Mahar Ikmal Tobing Untuk Indah Lollyta Bikin Geger, Ungkap Bulan Madu
JagoDangdut – Kabar bahagia datang dari mantan personil Mahadewa dan T.R.I.A.D yakni Ikmal Tobing.
Hal ini lantaran Ikmal Tobing melangsungkan pernikahan yang digelar pada beberapa waktu lalu.
Ikmal Tobing diketahui mempersunting Indah Lollyta sebagai pujaan hatinya di Longue Hotel Sultan, Jakarta Pusat.
Ikmal Tobing yang merupakan drummer dari band besutan Ahmad Dhani tersebut mempersunting Indah Lollyta dengan mas kawin sebesar uang tunai Rp 256.022, logam mulia 92 gram, emas 24 gram, dan sepeda.
Dengan mahar yang diberikan oleh sang drummer tersebut, Ikmal Tobing dan Indah Lollyta menyebutkan bahwa mas kawing tersebut sudah direncanakan.
Bukan tanpa alasan, hal ini lantaran sesuai dengan tahun kelahiran sang istri tahun 1992 dan hari pernikahannya 25 Juni 2022.
Baca Juga: Maria Vania Main Pancuran Pakai Bikini, Komentar Hotman Paris Disorot
Selain itu,Ikmal Tobing menyebutkan bahwa dirinya memang ingin segera untuk menikahi wanita yang menjadi pujaan hatinya sejak 2021 tersebut sejak dikenalkan oleh temannya.
“Target gue kan penginnya November nikahnya. Tapi yang penting gue halalin dulu. Nanti kita Insya Allah ada resepsi lagi, penginnya,” kata Ikmal Tobing.
Layaknya penganti baru pada umumnya, Ikmal Tobing dan Indah Lollyta akan merencakan bulan madu romantis.
- instagram @ikmaltobing
Ikmal Tobing yang identik dengan dunia musik membuat dirinya ingin membuat rencana bulan madu ke tempat-tempat yang bersejarah dalam dunia musik.
“Kita pengin ke US, UK, penginnya sekaligus. Tapi untuk ke Eropa-nya, Inggris, gue pengen ke Old Trafford, museum The Beatles, Nirvana,” kata Ikmal Tobing.
Keinginan Ikmal Tobing tersebut langsung diamini oleh istrinya yang sudah lama ingin berkunjung ke negara-negara tersebut.
Terlebih lagi, ternyata sang istri Indah Lollyta menyukai band Nirvana sudah sejak lama.
Sebagai informasi, Ikmal Tobing mencuri perhatian publik sejak bergabung dengan band besutan Ahmad Dhani T.R.I.A.D.
Ikma Tobing menyebutkan pertemuannya dengan sang istri memang terbilang singkat, akan tetapi dirinya telah yakin untuk menikahi sosok wanita berdarah Sunda itu.
Walaupun telah berpacaran dari 2021, Ikmal Tobing jarang memamerkan kemesraan di hadapan publik.
Tidak hanya itu saja, pasangan suami istri itu tadinya hanya akan menggelar akad tanpa mengundang publik.