Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Lesti Kejora dan Rizky Billar Gelar Pengajian hingga Malam Bainai

img_title
Lesti Rizky Billar
Sumber :

Setelah acara pengajian, acara lainnya yang akan segera digelar adalah Malam Bainai. Yang mana merupakan malam tradisi dari Sumatera Barat. Di mana bainai secara harfiah berarti melekatkan tumbukan halus daun pacar merah atau inai ke lengan dan kuku jari calon pengantin perempuan (anak daro).

Di Malam Bainai, calon anak daro mengenakan baju tokah dan bersunting rendah. Tokah sendiri merupakan selendang yang dibalutkan menyilang di dada sehingga bagian-bagian bahu dan lengan tampak terbuka, seperti dilansir lewat budaya-indonesia.org.

Calon anak daro yang telah didandani akan duduk di pelaminan. Para tamu dan sanak saudara pun akan mengaji dan berdoa bersama, juga melantunkan shalawat nabi sambil diiringi prosesi tepung mawar.

Di Malam Bainai, calon anak daro juga diharuskan menari tarian wajib Melayu, yakni Kuala Deli, Mak Inang dan Serampang XII. Dua gadis dan tiga jejaka akan menyambut calon anak daro untuk menari, di mana mereka berbaris membentuk banjar, satu banjar pria dan satu banjar perempuan. Calon anak daro akan bergabung melengkapi jumlah ganjil perempuan.

Setelah itu, calon anak daro dibawa ke kamar untuk dipakaikan inai pada kuku dan punggung tangan oleh saudara ibu dan saudara perempuan calon anak daro yang sudah balig.

Diketahui, tujuan digelarnya Malam Bainai adalah untuk memberi tahu tetangga bahwa calon anak daro sudah ada yang memiliki dan sudah siap untuk dinikahkan.

Tak hanya itu, dalam kesempatan ini, calon anak daro juga akan pamit pada orang tuanya, sebelum meninggalkan rumah dan dibawa ke rumah calon marapulai (pengantin pria).

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit