Potret Kebahagiaan Ayu Ting Ting Saat Momen Ulang Tahun Robby Purba
JagoDangdut – Lewat akun media sosial Instagramnya, Ayu Ting Ting mendoakan Robby Purba yang berulang tahun ke-35. Ayu Ting Ting juga berharap banyak kepada Robby Purba.
Momen bahagia Ayu Ting Ting seketika dibalas oleh Robby Purba. Robby Purba membalas doa Ayu Ting Ting.
Baca Juga: Alasan Ayu Ting Ting Ogah Syuting dengan Abdul Rozak Disorot
Kebahagiaan Ayu Ting Ting
Kebahagiaan Ayu Ting Ting tak dapat dibendung saat Robby Purba berulang tahun. Ayu Ting Ting menulis doa untuk Robby Purba.
"Happy birthday a @robbypurba sehat terus, panjang umur, banyak rezeki, sukses, bahagia, semoga apa yang dinginkan terwujud amin, selalu sayang aku hehehhehehe saengil chuka amnida nae oppa gbu n luv," tulis Ayu Ting Ting hari ini di Instagram pribadinya.
Robby Purba langsung membalas di Instagram ibu satu anak itu.
"Terima kasih kesayangan… kamsahamida… buat doa-doanya, buat ucapannya, buat semuanya. Aamiin," balasnya.
Momen Ayu Ting Ting Dipermalukan
Pada beberapa momen, Ayu Ting Ting pernah dipermalukan. Bahkan, perlakuan itu diterima Ayu juga dari seorang kontestan ajang pencarian bakat.
Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina tak kunjung muncul bersama, padahal mereka sempat nampak akrab beberapa tahun lalu. Kejanggalan itu membuat netizen kian meyakini rumor perselingkuhan Ayu dengan Raffi Ahmad.
Bukti paling nyata ialah sikap Nagita jika disinggung soal Ayu. Dalam tayangan Rumah Seleb yang diunggah ke kanal YouTube Rumah Seleb MNCTV, 8 Juni 2020 lalu Ayu dipermalukan oleh Nagita.
Bermula dari pembahasan mantan-mantan Boy William, diantaranya Cinta Laura, Sheryl Sheinafia, Sheila Dara, dan Ayu Ting Ting. Ketika singgung nama Ayu, Nagita justru ngaku gak kenal.
“Eh enggak tahu, aku sih enggak kenal,” celetuk Nagita.
Sentilan dari Nagita terhadap Ayu kembali terlihat tatkala Boy diminta memilih 5 artis yang ingin diajak kerja sama. Dari 5 foto tersajikan, Pevita Pearce, Natasha Wilona, Cinta Laura, Luna Maya, dan Ayu, Boy pilih Ayu pada urutan ketiga, dengan alasan sudah lama tidak kerja sama.