Potret Muchsin Alatas dan Rhoma Irama Raih Penjualan Album Terlaris
JagoDangdut – Bagi pecinta lagu lawas tentu saja kenal dengan sosok Muchsin Alatas. Pria kelahiran tahun 1944 itu dikenal sebagai suami dari Titiek Sandhora. Keduanya merupakan duet maut pada masanya.
Meski usianya sudah tak muda lagi, keduanya hingga kini ternyata masih terus berkarya lewat channel YouTube.
Baca juga: Ingat Penyanyi Muchsin Alatas? Begini Kabarnya Sekarang
- MNC TV
Potret Muchsin Alatas dan Rhoma Irama Raih Penjualan Album Terlaris
Hingga kini channel YouTube Muchsin Alatas & Titiek Sandhora Official telah memiliki lebih dari 20 ribu subscriber. Keduanya tetap tampil kompak dan romantis meski tak lagi muda.
Selain jauh dari gosip miring, kedua pasangan tersebut juga dikenal cukup berprestasi. Seperti baru-baru ini Muchsin memamerkan sebuah penghargaan yang luar biasa pada tahun 1977.
Lewat unggahan terbarunya di Instagram, Muchsin terlihat bersama Raja Dangdut Rhoma Irama yang berhasil mendapatkan golden records pada tahun 1977 di Jakarta.
Penghargaan tersebut merupakan sebagai bentuk apresiasi lewat penjualan album terlaris dan terbanyak.
"Saat menerima golden records bersama Rhoma Irama tahun 1977 di Jakarta. Penjualan album terlaris & terbanyak. Tidak mudah untuk mendapatkan piringan emas (Golden Record)," tulis Muchsin Alatas seperti dikutip JagoDangdut lewat akun @muchsinalatas_official.
Dalam foto tersebut Muchsin dan Rhoma Irama terlihat masih muda dengan pose memegang piagam penghargaan dan piala.
Seperti yang kita ketahui Titik dan Muchsin merupakan pasangan yang cukup fenomenal dengan melahirkan beberapa lagu seperti Halo Sayang, Dunia Belum Kiamat, Pertemuan Adam dan Hawa, dan lainnya.
Keduanya juga dikenal sebagai salah satu pasangan romantis yang telah melangsungkan pernikahannya pada tahun 1972.