“Untuk mendorong vaksinasi booster, syarat perjalanan dan masuk tempat umum seperti mall dan perkantoran, akan diubah jadi vaksinasi booster. Sentra vaksinasi di berbagai tempat, seperti bandara, stasiun kereta, terminal, dan pusat perbelanjaan juga akan diaktifkan kembali untuk memudahkan masyarakat mengakses vaksinasi,” terang Luhut.
Usai dibongkar hacker Vjorka data Luhut yang ternyata belum vaksin booster, Mantan Sekretaris Kementerian BUMN Muhammad Said Didu menyoroti aksi Hacker Bjorka tersebut. Said Didu juga menyinggung Luhut yang disebutnya membohongi rakyat. Padahal, ia yang menyerukan untuk vaksin booster.
"Booster vaksin aja klean bohongi rakyat apalagi yg lain," tandas Said Didu di Twitter miliknya.