Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks
img_title
Guyon Waton

Guyon Waton

group

Baru Rilis!

Dengarkan sekarang di spotify

Member
Faisal Bagus Ibrahim

Faisal Bagus Ibrahim

Ahmad Arifin

Ahmad Arifin

JagoDangdut -  Guyon Waton merupakan grup musik dangdut dan pop Jawa yang berasal dari Kulon Progo, Yogyakarta. Grup tersebut terbentuk pada 14 Mei 2015 silam.

Guyon Waton sendiri terdiri dari 6 personel, diantaranya Faisal Bagus Ibrahim (Vocal), Ahmad Arifin (Guitar), Hieronimus Ferry Widiyatmoko (Melody), Ndika Rismaya Pelma Arga (Ukulele), Ahmad Susilo Jati (Ketipung), Yuli Hamdani (Bass).

Asal Mula

img_title
Guyon Waton
Foto :
  • YouTube: GUYONWATON OFFICIAL

Nama Guyon Waton sendiri memiliki arti yang cukup unik. Yang mana 'Guyon' miliki arti Bercanda, sedangkan 'Waton'artinya Asal. Sehingga jika digabungkan nama Guyon Waton sendiri berarti bercanda asal.

Tetapi pada awalnya nama tersebut terbentuk bukan karena direncanakan untuk sebuah band. Tetapi lebih kepada perkumpulan beberapa remaja desa yang setiap malam berkumpul di depan warung dan nyanyi bersama.

Mereka awalnya bernyanyi dan diabadikan melalui rekaman ponsel saja yang kemudian dibagikan lewat media sosial masing-masing.

Hingga akhirnya banyak orang yang menyarankan agar dokumentasi tersebut dibagikan ke platform streaming video musik salah satunya YouTube.

Sampai akhirnya mereka pun mulai dikenal banyak orang dengan menyanyikan lagu dari Almarhum Didi Kempot.

Guyon Waton memiliki konsep musik yang cukup menarik dan khas yaitu membawakan lagu dangdut dengan menggunakan bahasa Jawa lewat alunan musik akustik.

Dan kini Guyon Waton telah melahirkan beberapa lagu yang mulai disukai banyak orang seperti Ora Masalah, Korban Janji, Karma, Pelanggaran, Gampil, Pisah dan lainnya.

Saat ini untuk personel sendiri Guyon Waton memiliki anggota tambahan.

Biodata Guyon Waton

Nama band: Guyon Waton

Berdiri: 14 Mei 2015

 

Personel:

Faisal Bagus Ibrahim – Vokal

Ahmad Arifin – Gitar

Hieronimos Ferry Widiyatmoko – Gitar

Ndika Rismaya Pelma Arga – Ukulele

Andreas Wahyu Susilo Jati – Ketipung

Yuli Hamdani – Bass

 

Single

Ora Masalah, 2017

Korban Janji, 2018

Karma, 2018

Takkan Kembali, 2018

Lungaku, 2019

Sebatas Teman, 2019

Perlahan, 2020

Ajur Mumur, 2020

Ninggal Cerito, 2020

Patah Hati, 2021

Pisah, 2021

Kelangan, 2021

Kok Iso Yo?, 2022

Sanes feat Denny Caknan, 2023

Rasakno, 2023

Pelanggaran, 2023

Sak Dheg Sak Nyet feat Bravesboy, 2023

Gampil, 2024

Biduan
Buka Dikit