Jakarta - NDX AKA adalah grup musik hip hop dangdut yang berasal dari Yogyakarta. Grup ini didirikan pada tanggal 11 September 2011 dan terdiri dari tiga anggota, yaitu Yonanda Frisna Damara dan Fajar Ari.
NDX AKA dikenal karena menggabungkan genre hip hop, rap, dan unsur-unsur musik Jawa dalam karya-karyanya. Lirik-lirik lagu mereka sering kali mencerminkan kehidupan sehari-hari dan pengalaman yang dapat terhubung dengan berbagai generasi pendengar.
Tak heran, setiap lagu yang mereka rilis memiliki ritme yang enak didengar dan makna yang mendalam dalam larik per larik. Berikut ini 6 lagu yang paling populer dari NDX AKA.
1. Nemen
Lagu “Nemen” yang dibuat oleh Gilga Sahid menjadi viral di YouTube. Lagu ini mengisahkan tentang rasa sakit hati seseorang yang telah berjuang keras untuk kekasihnya, tapi sia-sia saja. Lagu ini kemudian diaransemen ulang oleh NDX AKA dengan gaya hip hop yang membuatnya semakin populer dan banyak dinyanyikan oleh penyanyi lain.
2. Kelingan Mantan
Kelingan Mantan dalam bahasa Jawa berarti Mengenang Mantan. Sesuai dengan namanya, lagu ini menceritakan tentang seseorang yang masih ingat janji-janji manis sang mantan untuk selalu bersama. Namun, sayangnya, sang mantan malah pergi meninggalkannya.