JagoDangdut – Nama Patrick Kluivert mencuat sebagai kandidat pengganti Shin Tae-young untuk posisi pelatih Timnas Sepakbola Indonesia.
Namun, aktor sekaligus presenter Rizky Billar menyatakan keraguannya terhadap kiprah Kluivert di level internasional.
Menurut Rizky Billar, pengalaman Kluivert sebagai pelatih belum cukup untuk menangani Timnas Indonesia yang tengah berambisi meningkatkan prestasi.
Rizky Billar Soroti Jam Terbang
"Kabar yang baru saya dapatkan, pelatihnya adalah Patrick Kluivert. Dia pelatih yang bisa dibilang kurang pengalaman. Satu, jam terbangnya sudah jelas kurang di tim nasional," ujar Rizky Billar saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, pada kemarin Rabu (8/1/2025).
Rizky menyoroti rekam jejak Kluivert sebagai pelatih, terutama saat menangani Timnas Curacao.