JagoDangdut – Ajang pencarian bakat dangdut LIDA 2019 yang hadir sejak awal tahun lalu, kini telah memasuki babak TOP 9. Dari 80 Duta yang terpilih mewakili 34 provinsi, kini menyisakan 9 Duta terbaik diantaranya Alif (Kalimantan Timur), Kiki (Kepulauan Riau), Puput (Sulawesi Selatan), Faul (Aceh), Hanan (Jawa Barat), Sheyla (Maluku), Angga (Sumatera Utara), Cut (Aceh), dan Nirwana (Bengkulu).
Mereka akan terus bersaing untuk menjadi yang terbaik dan berhak menyandang predikat sebagai juara LIDA 2019. Di babak Top 9 LIDA 2019, selain tampil solo, para Duta juga akan ditantang oleh Dewan Juri untuk tampil berkolaborasi bersama. Babak Top 9 sendiri dibuka oleh penampilan dari group 1 yang terdiri dari Alif (Kalimantan Timur), Kiki (Kepulauan Riau) dan Puput (Sulawesi Selatan). Ketiganya berupaya tampil total di konser LIDA 2019 Show Top 9 Group 1.
Sebagai peserta pembuka Alif(Kalimantan Timur)harus puas hanya dengan memperoleh tiga lampu biru lewat lagu “Muara Kasih Bunda”.Menurut Nassar penampilan dirinya biasasaja, walaupun suaranya enak namun tidak terasa feel-nya.“Masih terlalu banyak nada yang fals di awal lagu” ungkap Nassar.
Nasib yang sama juga dialami duta asal Kepulauan Riau yaitu Kiki yang hanya mendapatkan tiga dukungan dari panel provinsi atas penampilan dirinya dalam membawakan lagu “Bisik Bisik Tetangga”. Menurut Inul Daratista penampilan Kiki masih kurang fokus terlihat dari beberapa kesalahan lirik pada lagu serta improvisasi yang kurang matang.