Umumkan Kehamilan, Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin Pamer Foto Testpack - JagoDangdut

Umumkan Kehamilan, Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin Pamer Foto Testpack

Siti Badriah, Krisjiana Baharudin
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Kabar bahagia datang dari pasangan artis, Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin. Pasalnya, sang penyanyi dangdut kini tengah mengandung anak keduanya.

Diumumkan melalui postingan di Instagram, Sibad dan Krisjiana memamerkan foto testpack alias alat tes kehamilan. Simak selengkapnya berikut ini!

Siti Badriah Hamil Anak Kedua

Baru-baru ini, pasangan artis Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin mengumumkan kabar bahagia. Pasalnya, Sibad kini tengah mengandung buah cinta mereka.

Sibad dan Krisjiana, dalam sebuah postingan bersama membagikan sederet potret yang mewakili kebahagiaan mereka saat memamerkan alat tes kehamilan yang menunjukkan hasil positif hamil.

Aura kebahagiaan tak luput dari wajah ketiga orang dalam foto tersebut, yakni Sibad, Krisjiana dan putri sulung mereka, Xarena. Sibad terlihat memegang testpack sembari tersenyum lebar ke arah sang suami.

Share :
Berita Terkait