JagoDangdut – Juara Indonesian Idol musim pertama Joy Tobing punya cerita indah saat tampil manggung di Sorong, Papua. Joy membawakan single dangdut. Wah keren!
Kepada JagoDangdut.com, ditemui di acara Natal Hura Kristen Indonesia (HKI) Daerah VII, Jawa Bali Kalimantan yang digelar di
Di Gedung Grand Mangaraja Jakarta.
Joy bercerita tentang pengalaman manggungnya membawakan lagu dangdut itu.
"Jadi waktu di Sorong. Saya membawakan lagu Salah Apa Aku di depan warga Sorong. Bagi saya itu pengalaman keren banget, saya juga suka dangdut," ucap Joy.
Bagi Joy, lagu dangdut juga genre musik yang digemarinya. Dia juga pernah membawakan lagu dangdut saat tawaran job off air.
"Saat off air. saya suka bawakan lagu dangdut. Keren banget," ucapnya.
Joy juga mengatakan musik dangdut kini sedang digandrungi kaum milenial. Joy tak heran jika anak muda suka menyanyikan lagu dangdut.
"Saya kagum dan kaget lho anak-anak muda suka lagu dangdut sekarang ini. Mereka juga suka lagu dangdut banyak dibawakan idolanya,: ucap Joy.
Sementara itu ketua panitia acara St. PantiSilaban, SKom, SH, MH di sela-sela acara tersebut memberikan informasi tentang digelarnya acara tersebut. Dia pun senang dengan kehadiran Joy Tobing.
"Melalui perayaan Natal 2019 diharapkan semua umat Kristiani, khususnya Keluarga Besar HKI Daerah VII menyadari tugas panggilan dan perutusan untuk menjadi terang bagi sesama, tidak hanya melalui penghayatan pribadi semata melainkan juga melalui karya nyata dalam bermasyarakat," ucapnya.