JagoDangdut – Masyarakat sedang dibuat terkejut dengan pernyataan Agnez Mo soal dirinya yang tidak memiliki darah Indonesia. Hal tersebut terjadi ketika Agnez sedang menjalani sesi tanya jawab dalam sebuah acara musik Build Series di New York, Amerika Serikat.
Ingin tunjukkan keberagaman yang dirasakannya sejak kecil, namun tuai dukungan hingga seperti tumbuh sekarang, pernyataan Agnez disalahartikan. Akui dirinya tidak memiliki darah Indonesia, hanya Jerman, Jepang dan China, Agnez disorot.
Hal itu bikin khakayak ngamuk. Padahal, dalam wawancara tersebut, Agnez banggakan Indonesia sebagai negara yang penuh keragaman, tapi tetap saling menjaga semboyan Bhineka Tunggal Ika.
Bersamaan dengan ramainya pemberitaan Agnez, biduan Meggy Diaz unggah video covernya bawakan lagu 'Matahariku' milik Agnez Mo. Hingga sampai saat ini, jumlah views hampir mencapai 15 ribu penonton.
"Nyanyi lagu ini gak gampang, di perlukan ilmu pernafasan Diafragma, Ilmu tenaga dalam, Ilmu kanuragan, & ilmu Tekbal," tulis Meggy.
Baca juga: Nama Asli Meggy Diaz Super Panjang! Wika Salim Meledek