JagoDangdut – Perhelatan Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards telah usai digelar tadi malam (27/11). Acara yang dipandu oleh Daniel Mananta dan Boy William itu berlangsung cukup meriah.
AMI Awards 2019 ini merupakan penghargaan yang ke-22 kalinya diselenggarakan. Hampir semua pelaku di industri musik Indonesia terlibat, baik langsung maupun tidak langsung.
Pada perhelatan tahun ini, AMI Awards 2019 mengusung tema 'Musik Bahasa Dunia. Hampir sama seperti sebelumnya, tahun ini terdapat 50 kategori yang akan diperebutkan.
Baca juga: Ikke Nurjanah Jadi Artis Solo Dangdut Terbaik AMI Awards 2019
Dalam kategori musik dangdut, terdapat 6 kategori yang diperebutkan, seperti Artis Solo Pria/ Wanita Dangdut Terbaik, Artis Solo Pria/wanita Dangdut Kontemporer Terbaik, Duo/Grup/ Kolaborasi Dangdut/ Dangdut Kontemporer, Artis Solo/Pria / Wanita/ Grup/Kolaborasi Dangdut Elektronik, Pencipta Lagu Dangdut Terbaik dan Penata Musik Dangdut Terbaik.
Dan berikut ini daftar lengkap pemenang AMI Awards 2019 untuk kategori musik dangdut.