JagoDangdut –Dangdut sudah menjadi bagian dari kehidupan bagi beberapa orang di Indonesia. Tidak hanya lewat lagu, masyarakat juga bisa mengenal dangdut lewat film yang menceritakan tentang musik yang berasal dari Indonesia itu sendiri.
Film pertama yang membawakan tema soal dangdut yaitu film yang disutradarai oleh Eros Djarot yang berjudul 'Dang Dut' dibintangi oleh Inneke Koesherawati, film ini menceritakan tentang perjalanan seorang wanita yang merantau ke kota untuk mengejar impiannya sebagai penyanyi dangdut.
Film 'Mendadak Dangdut'Versi Baru
- instagram.com/sinegmana
Setelah itu pada tahun 2006 terdapat film 'Mendadak Dangdut' yang dibintangi oleh Titi Kamal dengan begitu fenomenal.
Sejak booming pada tahun 2006, film "Mendadak Dangdut" akan segera mendapat sentuhan baru dari duo Amadeus Sinemagna dan Indra Yudistira, bekerja sama dengan SinemaArt. Proyek terbaru ini menjanjikan pengalaman yang berbeda dari versi sebelumnya, dengan fokus cerita yang mengisahkan perjalanan seorang artis pop dari ibu kota yang tak terduga menemukan dirinya terdampar di panggung musik dangdut Pantura.
Para pihak di belakang layar juga telah mengungkapkan bahwa film ini akan mempersembahkan beberapa lagu dangdut hits yang sudah melegenda. Meski begitu, detail terkait tanggal rilis film ini masih menjadi misteri, dengan pihak publisher belum mengumumkan jadwal pastinya untuk penayangan di bioskop-bioskop Indonesia.