Jakarta – Denny Caknan yang merupakan penyanyi dangdut koplo terkenal Indonesia, baru-baru ini membagikan pengalaman sulitnya di awal karier musiknya.
Dalam cerita yang mengharukan, ia mengungkapkan bahwa dirinya pernah menjadi korban penipuan di Jakarta, yang membuatnya memilih untuk tinggal di kampung halamannya.
Dalam pengakuan terbuka di sebuah acara, Denny Caknan mengungkapkan bahwa ketika ia pertama kali memulai karier musiknya, ia mengalami pengalaman yang sangat pahit.
Ngaku Ditipu
- -
Ia ditipu oleh agensi sebesar setengah miliar rupiah. Kejadian ini membuatnya kehilangan kepercayaan pada beberapa orang di Jakarta.
"Enggak, banyak cerita-cerita yang Jakarta itu terlalu menakutkan bagi orang Jawa. Khususnya aku, aku sudah setengah miliar ditipu sama agensi," ujar Denny Caknan dengan nada kecewa.