Jakarta – Rhoma Irama merupakan salah satu sosok yang paling berpengaruh dalam dunia musik Tanah Air. Ia berhasil membesarkan musik dangdut seperti sekarang ini.
Selain sebagai seorang penyanyi dangdut, Rhoma Irama juga pernah terjun ke dunia politik. Tetapi karier politik pria yang akrab disapa Pak Haji itu tidak begitu bersinar seperti menjadi seorang pedangdut.
Percakapan 4 Mata Rhoma Irama dan Soeharto
- YouTube: Rhoma Irama Official
Menariknya dari kisah Sang Raja Dangdut, terdapat sebuah kejadian yang menyita perhatian publik, namun hingga kini masih menjadi misteri yang tak diketahui banyak orang.
Dalam sebuah wawancara di podcast bersama Rocky Gerung. Rhoma Irama mengungkapkan jika dirinya pernah diundang dan bicara secara 4 mata dengan Presiden RI ke-2, Soeharto.
Pada kesempatan itu Rocky Gerung terlihat cukup penasaran, bahkan banyak orang juga yang ingin mengetahui tentang percakapan tersebut bersama Soeharto.