JagoDangdut – Kabar mengejutkan datang dari penyanyi senior Titiek Puspa. Penyanyi senior yang dekat dengan pedangdut Inul Daratista ini membagikan kesibukannnya di tengah pandemi seperti sekarang ini.
Dia tetap sibuk. Seperti tetap mengikuti jalannya syuting.
Hallo semuanyaa, selamat beraktifitas di hari senin! ?
Eyang hari ini shooting dengan #Lifree dari rumah aja, ditunggu iklannya yaa ??
#TitiekPuspa #DirumahAja," tulis Titiek Puspa.
Lalu Titiek Puspa membagikan info soal acara meditasi di media sosial bersama dirinya. Videonya disukai banyak netizen.
Hallo semuanya ?
Eyang baru saja mengeluarkan Youtube video mengenai belajar meditasi bersama Eyang ? untuk kalian yang menanyakan dimana Eyang pertama kali belajar meditasi, Eyang juga akan memberitahu nama dan nomer telfon yang bisa dihubungi di dalam video ini. Semoga bermanfaat untuk semua yang membutuhkan dan kita semua bisa disembuhkan dari segala macam penyakit yang kita punya, Amiin YRA ?
Perlu di tekankan bahwa berpikiran positif dan bersabar sangatlah penting dalam menjalani meditasi jika kita ingin mempunyai hasil yang positif. Jadi yakinlah bahwa kalian akan sembuh dan Insyaallah hasil yang kita mau akan di dapatkan ?
Link video ada di bio Eyang ya, salam cinta dan doa selalu untuk kalian semua ?❤️
#TitiekPuspa #Meditasi #Youtube," tulis Titiek Puspa.
Sebelumnya diberitakan VIVA, Titiek Puspa kini sudah berusia 82 tahun dan masih terlihat bugar. Wanita yang akrab disapa Eyang Titiek ini mengatakan, menikmati hidup adalah salah satu resepnya terlihat bahagia di usia senja.
Meski tampak sehat, Titiek Puspa menyebut, tubuhnya penuh penyakit dari kecil. Kepada Deddy Corbuzier dalam tayangan podcast di channel YouTube, sang legendaris mengungkap, sejak kecil sering berganti nama hingga tiga kali karena dianggap sakit-sakitan.
Pada usia 73 tahun, Titiek Puspa pun didiagnosis kanker serviks. Titiek mengatakan, ayah dan kakak-kakaknya memang berpulang karena penyakit itu, sehingga ia tak kaget lagi.
"Oh ya udah enggak apa-apa," begitu respons Titiek Puspa ketika pertama kali mendengar penyakit yang dideritanya.
Titiek mengaku memang pasrah atas kehendak Tuhan. Jika memang Tuhan ingin mengambilnya, bagi Titiek, tak mengapa.
"Kalau Tuhan menghendaki silakan, pasrah," ujarnya.
Meski begitu, kepasrahan Titiek Puspa juga dibarengi dengan usaha untuk bertahan hidup. Tak mulus begitu saja, Titiek Puspa sempat kecewa karena stadium kankernya malah naik, bukan turun, ketika sudah menjalani pengobatan.