JagoDangdut – Sejak menjadi kontestan D'Academy musim pertama tahun 2014, Lesti Kejora sudah jadi idola baru. Ia sukses curi perhatian banyak orang melalui suara emasnya. Lesti pun dinobatkan menjadi juara 1 atas kemampuan dan dukungan yang tak pernah habis untuknya.
Biduan cantik ini pun patut berbangga. Pasalnya, karya-karya yang Lesti hasilkan mendapat tempat di hati para penikmat musik dangdut. Selain sukses membawakan lagu Kejora, Lesti juga sukses dengan single ketiganya, Egois.
Lagu Egois rilis di penghujung tahun 2016. Single tersebut diciptakan oleh Hendro Saki. Menariknya, lagu Egois hadir dengan nuansa pop. Tapi, tidak menghilangkan aransemen dangdut. Dan juga tidak menghapuskan cengkok dangdut khas Lesti. Hal tersebut memang diusung Lesti agar memiliki karya yang berbeda dari sebelumnya.
Baca juga: Cerita Haru Pedangdut Lesti Mantap Berhijab
Inilah sepenggal lirik lagu Egois milik Lesti.
" Harusnya tak begini.. Diantara Kau dan Aku.. Sama-sama bertahan.. Hanya karena satu Ego sendiri.. Sering kita sembunyi.. Dibalik sikap dan kata.. Padahal hati kita.. Tak ingin saling menyakiti "
Mengenai makna dari lagu ini, Lesti pun beri penjelasan pada youtube channel label yang menaunginya.
“ Lagu ini sebenarnya menceritakan tentang ke-egois-an satu pasangan. Bagaimana kalau orang lagi pacaran, apalagi di masa-masa puber, mereka saling egois. Suka marah-marah sama pasangannya, padahal dia tidak mau ditinggalkan pasangannya, " tutur Lesti.
Lagu dengan lirik dan makna yang sesuai dengan realitas hubungan ini pun sukses membawa Lesti menang sebagai Artis Solo Pria/Wanita Dangdut Terbaik di Anugerah Musik Indonesia 2017. Selain itu, hingga kini lagu Egois sudah memiliki 43 juta viewers. Dan terus bertambah setiap harinya.
Jika berminat menjadikan lagu Egois milik Lesti Kejora sebagai koleksi, silahkan download pada link di bawah ini.