Pada tanggal 25 April, Guyon Waton akan manggung di Purbalingga, tepatnya di SMKN 1 Bukateja. Dan keesokan harinya 26 April, mereka manggung di Banjarnegara dalam gelaran Shaolin Music.
Dan pada 27 April 2024, Guyon Waton akan manggung di Surabaya, dalam acara Gathering Reseller Bromen.
Terkahir pada 28 April, mereka manggung di Yogyakarta, dalam acara Bersua Di Jogja.
Guyon Waton sendiri merupakan grup musik dangdut dan pop Jawa yang berasal dari Kulon Progo, Yogyakarta. Grup tersebut terdiri dari Faisal Bagus Ibrahim (vokal), Ahmad Arifin (Gitar), Hieronimos Ferry Widiyatmoko (Gitar), Ndika Rismaya Pelma Arga (Ukulele), Andreas Wahyu Susilo Jati (Ketipung), dan Yuli Hamdani (Bass).
Dan ternyata Guyon Waton sendiri memiliki arti nama yang begitu unik. 'Guyon' miliki arti Bercanda, sedangkan 'Waton'artinya Asal. Sehingga jika digabungkan nama Guyon Waton sendiri berarti bercanda asal.
Guyon Waton sendiri terbentuk pada tahun 2015, perlahan tapi pasti karier mereka pun begitu berkembang pesat belakangan ini. Jadwal manggung mereka saat ini cukup padat hampir setiap minggunya.