Jakarta - NDX AKA adalah grup musik hip hop dangdut yang berasal dari Yogyakarta. Grup ini didirikan pada tanggal 11 September 2011 dan terdiri dari tiga anggota, yaitu Yonanda Frisna Damara dan Fajar Ari.
NDX AKA dikenal karena menggabungkan genre hip hop, rap, dan unsur-unsur musik Jawa dalam karya-karyanya. Lirik-lirik lagu mereka sering kali mencerminkan kehidupan sehari-hari dan pengalaman yang dapat terhubung dengan berbagai generasi pendengar.
Tak heran, setiap lagu yang mereka rilis memiliki ritme yang enak didengar dan makna yang mendalam dalam larik per larik. Berikut ini 6 lagu yang paling populer dari NDX AKA.
1. Nemen
Lagu “Nemen” yang dibuat oleh Gilga Sahid menjadi viral di YouTube. Lagu ini mengisahkan tentang rasa sakit hati seseorang yang telah berjuang keras untuk kekasihnya, tapi sia-sia saja. Lagu ini kemudian diaransemen ulang oleh NDX AKA dengan gaya hip hop yang membuatnya semakin populer dan banyak dinyanyikan oleh penyanyi lain.
2. Kelingan Mantan
Kelingan Mantan dalam bahasa Jawa berarti Mengenang Mantan. Sesuai dengan namanya, lagu ini menceritakan tentang seseorang yang masih ingat janji-janji manis sang mantan untuk selalu bersama. Namun, sayangnya, sang mantan malah pergi meninggalkannya.
3. Apa Kabar Mantan
Jika diterjemahkan, arti dari lirik lagu Apa Kabar Mantan adalah tentang seseorang yang sudah bisa melepaskan diri dari kenangan buruk yang disebabkan oleh mantan kekasihnya yang memilih orang lain daripada dirinya.
4.Pamit Kerjo
Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang meminta izin pada kekasihnya untuk merantau dan mencari nafkah. Ia berjanji tidak akan selingkuh karena tujuannya adalah agar bisa secepatnya melamar dan menikahi kekasihnya.
5. Angin Dalu
Lagu Angin Dalu mengisahkan tentang janji setia seorang wanita kepada pasangannya. Ia akan menjaga cintanya sampai kapan pun dengan angin malam sebagai saksi. Ia berharap pasangannya juga mau berbuat demikian dan menyamai besarnya cinta yang ia miliki.
6. Ditinggal Rabi
Lagu “Ditinggal Rabi” yang diciptakan oleh Yolanda ini mengungkapkan fenomena kesedihan seseorang yang dikhianati oleh kekasihnya. Bukannya setia sampai mati, ia malah menikah dengan orang lain. Konon, lagu ini terinspirasi dari pengalaman pribadi pria yang menjadi vokalis NDX AKA.