JagoDangdut – Belakangan ini nama selebgram Rahmawati Kekeyi Putri Cantika, semakin ramai diperbincangkan publik. Apalagi baru-baru ini selebgram yang viral karena make up pakai balon ini tampak sukses merilis sebuah single yang bertajuk Keke Bukan Boneka. Keke semakin menjadi sorotan setelah dirinya dituding menjiplak lagu milik Rini Wulandari yang berjudul Aku Bukan Boneka. Hal itu pun sampai panas di sosial media hingga akhirnya Rini angkat bicara.
Baca Juga : Yuk Intip Lirik Lagu Keke Bukan Boneka - Kekeyi Putri!
Baru-baru ini selebgram asal Nganjuk, Jawa Timur ini tampak blak-blakan dalam wawancara eklusif dengan mantan kekasih Rini, Anji Manji di channel YouTube milik Anji. Kekeyi mengungkap saat dirinya membuat lagu tersebut itu adalah inspirasi ketika dirinya di ledek oleh mantan pacarnya, Rio.
“Aku itu kan pas waktu menciptakan lagu itu, kan aku kan mantan aku ini ngomong aku bukan boneka gitu, dia ngeledek gitu," ujar Kekeyi.
Tak hanya itu, lagu yang dirilis oleh Kekeyi disebut memiliki aransemen yang mirip dengan lagu milik Rini Wulandari yang berjudul Aku Bukan Boneka. Bahkan penulis lagu milik Rini yaitu Novi Umar merilis sebuah video yang bermaksud edukasi dan memberi tahu dimana kesamaan aransemennya. Ia juga meminta suami dari Wina Natalia ini menanyakan hal tersebut kepada Kekeyi. Namun, Kekeyi mengaku tak tahu mengapa bisa terjadi seperti ini.
"Waktu lagunya rilis, aku liat videonya mas Novi Umar, sumpah aku nggak tau dan nggak kepikiran kenapa gini. Aku juga nggak tau lagunya kayak gimana," kata Kekeyi.
Mengejutkannya, saat tahu hal itu menjadi masalah, Kekeyi pun sampai panik hingga takut jika dirinya akan masuk penjara karena hal itu. Kekeyi bahkan meminta sang ibu untuk menghapus video klin Keke Bukan Boneka dari YouTube.
"Aku cuma aku takutnya ini nanti kalau misalnya aku di penjara kayak gimana aku kepikirannya aneh-aneh, kalau aku dipenjara gimana, aku padahal niatan mau menghibur aja. Aku sampe minta ke mama delete aja di youtube. Aku takut banget," terang Kekeyi.
Anji pun mengatakan kepada Kekeyi bahwa video yang dibuat oleh Novi Umar adalah untuk mengedukasi orang-orang jika ada sedikit kemiripan aransemen.
"Maksudnya Novi Umar itu pengen edukasi orang kalo ada bagian dari lagunya Kekeyi itu sama seperti yang ia ciptakan gitu," jelas Anji.