Lawan Virus Corona, Kristina Bagikan Resep Jamu Tradisional - JagoDangdut

Lawan Virus Corona, Kristina Bagikan Resep Jamu Tradisional

Kristina bergaun hijau
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Pedangdut senior Kristina punya cara sendiri mengisi waktu #dirumahaja. Lewat media sosial Instagram dan YouTube, Kristina membagikan sebuah resep buatan sendiri jamu tradisional untuk melawan virus corona.

Lewat video dalam channel YouTube Kristina Dangdut Official, Kristina mengingatkan masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan. Tak hanya itu ia juga mendoakan agar para korban yang terinfeksi segera diberikan kesembuhan.

Bagi kaum rebahan yang bingung dirumah, Kristina mengajak lebih produktif untuk menjaga tubuh tetapfit dengan membuat jamu anti Corona yang berkhasiat.

Baca juga: Diva Dangdut Kristina Ajak Keluarga Baim Paula Dangdutan?

"Buat kalian yang bingung dirumah ngapain aja, para #kaumrebahan #dirumahaja yuk lebih produktif agar tubuh tetap fit walaupun aktifitas dirumah. ini Kristina kasih resep Jamu #AntiCorona yang berkhasiat, semua bahannya alami. silahkan dicoba ya Kristinaizer," tulis Kristina di akun Instagram @kristinadangdut.

Kristina pun berbagi resep, mulai dari bahan-bahannya seperti kunyit, temulawak, jahe merah, kencur, gula aren dan sereh. Pertama Kristina memotong kencur hingga halus atau bisa juga sesuai selera.

Tak hanya itu, menurut Kristina bagi Anda seorang penyanyi yang suaranya agak batuk-batuk bisa mengunyah kencur, itu berdasarkan pengalaman pribadi Kristina.

Baca juga:  Pernah Foto Bareng Menhub, Ini Doa Kristina untuk Budi Karya

Kemudian Jahe Merah dipotong-potong, ini juga bagus untuk seorang penyanyi seperti menjadi minuman wedang. Setelah dipotong-potong, bumbu tersebut dimasukan ke dalam air yang disesuaikan. Kemudian langsung dimasak sekitar 15 menit hingga air mendidih, setelah itu siap dihidangkan.

"Selamat mencoba, semoga resep ini bermanfaat," tutup Kristina.

Share :
Berita Terkait