"Enggak. Akhirnya si perempuan memutuskan, yaudah kita stop disini, kita jalan masing-masing gitu. Terus lu (cowok) kejar cita cita lu gitulah, ibaratkan kalau kaca tuh, aku sekarang sudah bisa merapikan kaca yang sudah pecah sama aku sendiri," jelasnya.
Sebelumnya Lesti memang sempat lama tidak mengeluarkan lagu baru, dikarenakan dirinya sedang fokus di bangku pendidikan. Begitu pula padatnya jadwal yang tidak bisa diganggu gugat. Dan pada akhirnya, Lesti memutuskan untuk menyanyikan lagu karya dari Hendro Saky.
"Karena kemarin lagi fokus sama kuliah juga terus ada beberapa jadwal yang memang tidak bisa diganggu, dan pemilihan lagu juga. Terus akhinya Alhamdulillah ada kesempatan untuk mengeluarkan single," kata pedangdut bernama lahir Lestyani Andryani.
Sementara wanita yang kerap disapa Dede ini menjelaskan, bahwa maksud kata Tirani dalam lagunya itu adalah tentang sikap pria yang arogan dan mau menang sendiri. Layaknya Dewa yang selalu merasa benar.
"Dede aja enggak ngerti awalnya, tapi tirani itu kayal seolah-olah dia itu Dewa yang ngerasa benar. Dede sih nangkapnya kayak gitu ," jelas Lesti D'Academy.
Baca juga yuk: Setelah Runtuh, Cita Citata Tegaskan Bukan Anggota Sunda Empire