Dalam postingan tersebut, Ayu tampil dengan gaya imut mengenakan sweater oversize berwarna navy yang dipadukan dengan rok panjang senada.
Penampilannya semakin lengkap dengan sneakers putih dan bandana, tren khas ala artis Korea.
"Bukankah ini imut?" tulis Ayu dalam bahasa Korea, menambahkan kesan K-pop yang begitu melekat.
Yang lebih menarik perhatian, Ayu Ting Ting tampil tanpa makeup dalam foto tersebut. Wajahnya yang polos, mulus, dan glowing langsung menuai pujian dari para penggemarnya.
Disebut Mirip Artis Korea
Paras Ayu yang natural dalam unggahan tersebut membuat banyak netizen terpana. Bahkan, tak sedikit yang membandingkan kecantikannya dengan artis Korea seperti Park Bo Young dan Hyeri.