Tak hanya itu, dari segi visual pun tak dapat dianggap remeh. Kesan megah terasa sangat kental dalam video musik tersebut, mulai dari konsep hingga kostum yang dikenakan oleh para model yang terlibat.
Unsur simbolik pun dimainkan sepanjang video untuk memancing penafsiran dari para pendengar lagu ‘Jagad Anyar Kang Dumadi’ tersebut.
Antusiasme para pendengar pun terlihat begitu luar biasa. Terbukti, dalam hitungan hari, video musik lagu tersebut telah disaksikan lebih dari 1,4 juta penonton terhitung sejak artikel ini ditulis.
Bahkan, video musik lagu duet Denny Caknan dan Soimah tersebut berhasil menduduki posisi trending 1 di YouTube Music. Pencapaian yang luar biasa, bukan?