Nama NDX AKA sendiri terbilang cukup unik dan berbeda dengan grup lainnya. Dan dibalik nama tersebut ternyata memiliki arti yang sederhana.
Diawali dengan ND yang merupakan singkatan dari nama salah satu personelnya yaitu Yonanda atau Nanda. Sementara itu huruf 'X' nya sendiri adalah Extreme yang mana terdapat perpaduan musik hip hop dan dangdut yang 'keras'.
Sedangkan untuk AKA sendiri adalah singkatan dalam bahasa Inggris yaitu 'As Known As'.
Yonanda dan Fajar sebelum terjun ke dunia musik, mereka berprofesi sebagai kuli bangunan. Bukan berasal dari kalangan atas, mereka pun selalu menyisihkan penghasilan mereka untuk ditabung dan membuat rekaman.
Lagu-lagu yang mereka ciptakan biasanya lebih banyak karena pengalaman pribadi yang menceritakan tentang pahitnya ditinggal kekasih.
Lirik-lirik lagu mereka sering kali mencerminkan kehidupan sehari-hari dan pengalaman yang dapat terhubung dengan berbagai generasi pendengar.
Tak heran, setiap lagu yang mereka rilis memiliki ritme yang enak didengar dan makna yang mendalam dalam larik per larik.