6 Sumber Kekayaan dan Bisnis Denny Caknan, dari Royalti Lagu hingga Usaha Kuliner - JagoDangdut

6 Sumber Kekayaan dan Bisnis Denny Caknan, dari Royalti Lagu hingga Usaha Kuliner

Denny Caknan
Sumber :
Share :

1. Penyanyi

Sumber kekayaan Denny Caknan yang utama adalah dari profesinya sebagai penyanyi. Seiring dengan semakin meningkatnya popularitas sebagai musisi, ia pun kerap mendapatkan job untuk manggung, baik secara on air maupun off air.

Tarif manggung Denny Caknan pun tak main-main, lho. Untuk sekali tampil, penyanyi Jawa tersebut bisa mendapatkan kurang lebih Rp100 juta.

2. YouTube

Sumber kekayaan Denny Caknan lainnya berasal dari adsense YouTube miliknya. Seperti diketahui, Denny Caknan memiliki kanal YouTube untuk mengunggah video lagu-lagunya.

Kanal YouTube Denny Caknan sendiri sejauh ini telah memiliki kurang lebih 6 juta subscriber. Video-video unggahannya juga diketahui memiliki lebih dari 1 miliar kali penayangan.

Penghasilan Denny Caknan dari YouTube, menurut data yang diambil dari Socialblade, diperkirakan sebesar USD125,1 ribu atau sekitar Rp1,87 miliar per bulannya. Angka yang fantastis, bukan?

Share :
Berita Terkait