JagoDangdut – Pasangan penyanyi dangdut Happy Asmara dan Gilga Sahid memang dikenal sebagai salah satu pasangan romantis yang digemari, khususnya oleh para penikmat musik dangdut.
Di balik romantisme Happy dan Gilga, siapa sangka tersimpan kisah yang menarik untuk dikulik terkait perjuangan Gilga Sahid untuk mendapatkan hati Happy Asmara. Penasaran seperti apa? Yuk simak selengkapnya berikut ini!
Perjuangan Gilga Sahid Dapatkan Hati Happy Asmara
- Instagram @happy_asmara77
Belum lama sah menjadi suami istri, Happy Asmara dan Gilga Sahid kembali membawa kabar bahagia bahwa keduanya akan membintangi film 'Ambyar Mak Byar'.
Sebagai aktor yang baru debut di dunia akting tanpa pengalaman sama sekali, Gilga Sahid mengaku kesulitan dalam memerankan karakter di depan layar, termasuk saat ia dituntut untuk melakoni adegan menangis.
Atas nama profesionalisme, ia memutar otak untuk dapat melakukan adegan tersebut dengan baik. Alhasil, ia pun mengenang momen perjuangannya untuk mendapatkan cinta Happy Asmara yang terbilang sangat sulit.
“Ngebayangin susahnya deketin dia (Happy Asmara) sih, (jadi) gampang nangis. Karena kalau nangis enggak niat gitu enggak bisa,” kata Gilga Sahid kepada awak media saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta baru-baru ini.
Lebih lanjut, Gilga mengungkapkan bahwa proses yang ia lalui untuk mendapatkan cinta Happy Asmara tidaklah mudah. Mereka bahkan tak melewati masa pacaran dan memilih untuk langsung melenggang ke jenjang pernikahan.
“Ngebayangin dulu ngedapetin Happy gimana susahnya, apalagi kita enggak pacaran, jadi sesuatu yang mustahil ternyata bisa,” tutur Gilga Sahid.
Selain membayangkan momen perjuangan cintanya, penyanyi dangdut tersebut bahkan meminta seluruh kru di lokasi syuting untuk memelankan suara ketika adegan tersebut diambil.
“Nah sama om Puguh tuh di sana sampai semua kru sama tim ngomongnya pelan semua, sampai aku bisa menghayati dengan bener-bener,” pungkas Gilga Sahid.