JagoDangdut – Yeyen Vivia! Salah satu kunci untuk tetap eksis ialah karya. Beberapa waktu lalu, Yeyen rilis single kedua berjudul 'Memeluk Angin'. Video klip lagu tersebut sudah bisa dilihat di akun youtube, Selosakti Records.
Menariknya, konsep yang diusung cenderung sederhana. Hanya menyoroti Yeyen yang berjoget santai tanpa ada perpindahan lokasi. Yeyen yang kenakan baju berwarna ungu dengan model bahu terbuka tampak seksi. Ditambah ekspresi Yeyen serta caranya menggoda lewat bahasa tubuh, serta lirikan mata.
Mengenai makna lagu, bercerita tentang hubungan sepasang kekasih yang di ujung tanduk. Salah satu pihak merasa jenuh. Hingga seperti ingin mengakhiri. Sementara sang kekasih sudah berikan cinta sepenuh hati. Tapi, sia-sia karena sudah tak dianggap.
Berikut sepenggal lirik lagu 'Memeluk Angin' milik Yeyen.
" Apa maumu apa inginmu.. Semua hati tlah ku berikan.. Tapi ku rasa.. Seperti memeluk angin.. Kurang apa ku pada dirimu.. Sampai kau tak anggap ku ada.. Kalau begini.. Kita sudahi saja "
Perlu diketahui, Yeyen Vivia sudah wara-wiri di berbagai panggung dangdut Indonesia. Tak heran jika Ia punya kemampuan vokal yang baik. Terlebih, Yeyen lahir dari keluarga yang merupakan seniman musik lokal. Karena itu, Yeyen mewarisi bakat yang membuat dirinya kini populer.
Baca juga: Ketika Nella Kharisma dan Yeyen Vivia Terkena 'Virus' TikTok
Namanya pun kian melejit lewat lagu Ra Kuat Mbok dengan lirik berbahasa Jawa. Di setiap penampilannya, Yeyen tak lupa bawakan lagu Ra Kuat Mbok. Karena lagu tersebut, penggemar Yeyen juga makin bertambah. Ia sudah punya fans club bernama, Yenviaku.
Kalau soal panutan, wanita kelahiran Kediri, 1 Juli 1995 ini akui bahwa Ia terinspirasi oleh Via Vallen dan Nella Kharisma. Sebagian besar fans Yeyen juga berharap lewat karya-karya Yeyen, Ia bisa mengikuti kesuksesan seniornya itu.
" Semoga Yeyen Vivia Bisa Se sukses Dan Setenar Nella Kharisma Dan Via Vallen "
" M A N T A P Tenan Iki Mbak Yeyenvivia..!! Semoga Semakin Hari Mbak Yeyen Semakin Sukses Selalu ya Mbak.. Go-Nasional dan Go-Internasional..!! "
" Keren abisss....easy listening....video klipnya juga keren "