Saksikan Deklarasi 'Besti' di Lapangan Pancasila Hari Ini, Dimeriahkan Penyanyi Dangdut Ternama - JagoDangdut

Saksikan Deklarasi 'Besti' di Lapangan Pancasila Hari Ini, Dimeriahkan Penyanyi Dangdut Ternama

Siti KDI
Share :

Jakarta –  Hari ini, Rabu, 21 Agustus 2024, Lapangan Pancasila di Pekkabata akan menjadi pusat perhatian dengan digelarnya Deklarasi pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Polewali Mandar (Polman), Andi Bebas Manggazali dan Siti Rahmawati.

Acara ini juga dirangkai dengan pesta rakyat yang dipastikan akan semakin meriah dengan kehadiran sejumlah penyanyi dangdut terkenal dari seluruh Indonesia. Seperti apa keseruannya? Berikut ini JagoDangdut sajikan untuk Anda!

Dimeriahkan Pedangdut Ternama Tanah Air

Maya KDI
Foto :
  • Instagram/shreya_maya

Para penyanyi dangdut yang akan tampil ini mengajak masyarakat Polman untuk tidak melewatkan kesempatan istimewa ini.

Salah satu yang memberikan ajakan adalah Ika, penyanyi jebolan Kontes Dangdut Indonesia (KDI). Ika, yang memiliki nama lengkap Ika Indria Sari, merupakan penyanyi dangdut asal Makassar.

"Halo semuanya, saya Ika KDI 1. Jangan lupa kehadiran kami di Kabupaten Polman pada Rabu, 21 Agustus di Lapangan Pancasila dalam rangka deklarasi dan pesta rakyat pasangan calon Andi Bebas Manggazali dan Hajjah Siti Rahmawati," ucap Ika.

Ajakan serupa juga datang dari Maya KDI, penyanyi dangdut asal Medan, Sumatera Utara, yang memiliki nama lengkap Shreya Maya.

Kariernya dimulai pada 2004 ketika ia mengikuti ajang pencarian bakat KDI dan berhasil mencapai lima besar. Salah satu momen paling membanggakan dalam karier Maya adalah ketika ia berduet dengan Raja Dangdut Rhoma Irama di berbagai konser, baik off-air maupun on-air.

"Jangan lupa ya datang, Besti pasti di hati," ujar Maya.

Adnan, penyanyi dangdut asal Polman yang juga jebolan KDI kedua, tidak ketinggalan mengajak masyarakat untuk hadir.

"Jangan sampai tidak datang karena kita akan seru-seruan di sana, dan banyak hadiah menanti. Jadi ditunggu tanggal 21 Agustus di Lapangan Pancasila," pesan Adnan.

Ical KDI, yang juga akan turut memeriahkan acara, menyampaikan ajakannya dengan singka.

"Jangan lupa datang ya, sampai jumpa di Polman," ucapnya.

Sebagai informasi tambahan, selain dibanjiri oleh artis dangdut, acara deklarasi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Polman yang mengusung tagline "Membangun Desa Menata Kota" ini juga akan bertabur hadiah menarik.

Warga Polman yang beruntung akan berkesempatan memenangkan hadiah seperti sepeda motor, sepeda, hingga barang-barang elektronik.

Tidak hanya itu, ada juga hadiah utama berupa umroh untuk lima orang pemenang, serta beasiswa khusus ke Abu Dhabi.

Jangan lewatkan momen istimewa ini dan saksikan langsung kemeriahan Deklarasi Besti di Lapangan Pancasila hari ini!

Share :
Berita Terkait