Penampilan sang Raja semakin bikin takjub dengan alunan musik yang khas dari lagu 'Badai Fitnah'. Meskipun sudah tak muda lagi, Rhoma Irama tampil begitu maksimal dengan permainan gitarnya yang luar biasa.
"Suaranya msih khas(satria bergitar)smoga sllu dlm lindungan allah swt amiiinn," tulis salah satu netizen yang memberikan pujian untuk Pak Haji.
'Badai Fitnah' merupakan salah satu lagu Rhoma Irama yang cukup legendaris, para penonton diajak untuk bernostalgia dengan lagu-lagu fenomenal sang Raja Dangdut.
Deretan Lagu Terbaik Rhoma Irama
Dari sekian banyak lagu dangdut yang ia ciptakan, terdapat sejumlah lagu dangdut Rhoma Irama yang populer di masyarakat. Lantas apa saja lagu Rhoma Irama yang terbaik sepanjang masa?
Gala Gala: Lagu populer dari Rhoma Irama yang dirilis pada tahun 1980-an ini mengisahkan tentang rasa cemburu dan kekhawatiran seseorang terhadap pasangannya. Dengan irama yang mendayu-dayu, lagu ini sering kali menjadi pilihan dalam berbagai acara hajatan.
Terajana: Terajana adalah salah satu lagu dangdut yang sangat terkenal dengan irama enerjik ala India yang mudah diingat. Lagu ini menjadi salah satu hits terbesar Rhoma Irama dan selalu sukses menghidupkan suasana pesta.