JagoDangdut – Dewi Perssik beberapa waktu lalu menghadiri acara kelulusan putranya yang bernama Felice Gabriel, di sebuah SMA internasional di Jakarta. Biduan yang akrab disapa Depe itu bangga dengan pencapaian putranya.
Bagaimana tidak, Gabriel merupakan salah satu siswa berprestasi lulus dengan nilai kategori excellent, sangat memuaskan.
Dewi Perssik Tampil Bawakan Lagu 'Ibu'
Dalam acara kelulusan tersebut Depe yang merupakan salah satu penyanyi dangdut populer di Indonesia itu terlihat tampil dengan menyanyikan sebuah lagu legendaris miliki Iwan Fals yang berjudul 'Ibu'.
Lewat karakter vokalnya yang begitu kuat, Depe membawakan lagu tersebut dengang begitu memukau, bahkan mendapat banyak pujian dari netizen.
Seperti yang kita ketahui, lagu tersebut melekat dengan sosok Iwan Fals, ditambah dengan lirik dari lagu 'Ibu' yang begitu luar biasa.
"Alunan indah lagu “Ibu” yang dibawakan Ibu Dewi Perssik mampu memberi gambar kepada kita bagaimana perjuangan seorang Ibu untuk anaknya. Semoga kita bisa membalas segala kebaikan orang tua kita dan membuat mereka bahagia," tulis akun IG @iis_iihs.
Sosok Felice Gabriel Putra Angkat Dewi Perssik
Gabriel, yang akrab dipanggil Gegep, diadopsi oleh Dewi Perssik pada tahun 2007 ketika masih berusia dua bulan.
Sejak itu, Dewi Perssik memberikan kasih sayang dan perhatian penuh kepada Gabriel, memastikan dia mendapatkan pendidikan terbaik.
Dewi Perssik memilih untuk menyekolahkan Gabriel di International Islamic Education Council (IIEC) Jakarta, sebuah sekolah berbasis agama yang juga memberikan pendidikan akademik yang baik.
Selama menjalani pendidikan, Gabriel menunjukkan prestasi yang luar biasa. Saat berada di SMP, dia bahkan mengikuti program akselerasi dan berhasil menyelesaikan pendidikannya dalam waktu dua tahun.
Keberhasilannya ini berlanjut di SMA, di mana Gabriel lulus dengan nilai kategori excellent, mencapai angka 9 yang sangat memuaskan.
Momen wisuda Gabriel menjadi salah satu momen paling membanggakan lagi Dewi Perssik.
Melalui unggahan di Instagram, ia membagikan kebahagiaan dan kebanggaannya melihat putra angkatnya meraih prestasi yang gemilang.