Viral Kasus Satpam Dipecat, Nikita Mirzani Berikan Sindiran Menohok kepada Robby Purba - JagoDangdut

Viral Kasus Satpam Dipecat, Nikita Mirzani Berikan Sindiran Menohok kepada Robby Purba

Nikita Mirzani
Share :

"Securitynya sudah dipecat, otomatis udah nggak dapet duit, mata pencariannya ilang," ujar Nikita Mirzani dalam wawancara dengan YouTube Cumi-cumi pada Kamis (13/6/2024).

Nikita Mirzani juga menyoroti konsekuensi dari tindakan viral yang dilakukan Robby Purba.

"Ngapain mesam mesem? Apa urusannya sama kepolisian? Mau di BAP itu anjing sama kucing itu?" sindirnya.

Tidak hanya itu, Nikita Mirzani juga mengajak pusat perbelanjaan terkait untuk memberikan kesempatan kembali kepada satpam yang dipecat akibat insiden tersebut.

"Plaza Indonesia, tolong, diambil lagi itu security," pinta Nikmir.

Menurut Nikita, seharusnya Robby Purba lebih bijak dalam memviralkan sebuah kasus.

"Mulai sekarang kalau ada apa-apa jangan dikit-dikit viral, ngevideoin, turun, ngomong, itulah Tuhan memberikan mulut untuk bicara dan bertanya," tegasnya.

Share :
Berita Terkait