JagoDangdut – Perkembangan teknologi begitu pesat, termasuk dalam dunia musik. Selain alat musik yang terus berkembang juga kini terdapat teknologi AI (Artificial Intelligence) atau kecerdasan buatan terakait dengan musik.
Dan salah satunya yang cukup mengejutkan banyak orang adalah adanya AI untuk membuat sebuah karya atau lagu, yang mana cukup dalam hitungan menit saja.
Tanggapan Anji Terkait AI Pencipta lagu
- Pixabay
Hal tersebut tentu saja memicu pro dan kontra dari kalangan masyarakat termasuk musisi Tanah Air.
Disatu sisi ini mungkin membuat beberapa orang mudah dalam menciptakan lagu, disisi lain ini bisa menghilangkan kreatifitas orang tersebut dalam hal menciptakan lagu.
Terkait hal itu Anji yang juga merupakan seorang penyanyi dan pencipta lagu belum lama ini memberikan tanggapannya yang cukup singkat di media sosial.
Anji mengungkapkan jika dengan adanya AI pembuat lagu, maka proses pembuatan lagu kehilangan kesakralannya.
"Semenjak ada AI pembuat lagu, proses pembuatan lagu kehilangan kesakralannya.," tulis Anji seperti dikutip lewat akun Threads @duniamanji.
Anji juga membeberkan jika AI tersebut bisa membuat lagu dalam waktu yang singkat.
"Hanya dengan memasukkan 1,2,3 kata saja lalu AI merekomendasikan lirik penuh. Dalam tempo kurang dari 5 menit, sudah jadi lagu utuh," jelasnya.
Unggahan Anji tersebut langsung mendapat banyak komentar dari netizen. Berikut ini komentar dari netizen:
"Tapi selama para pencipta lagu kompak ga pake AI itu, pembuatan lagu tetap punya kewibawaannya sendiri," tulis @prawiraxxx.
"Kayaknya ini Jadi warning untuk industry creative atau bahkan "ancang2" yaa. Di Dunia perfilman, desain, branding Sampai copy writing dst juga mengalami Hal yg Sama," @raditxxx.
"Kalau untuk orang awam, bisa sangat membantu. Misal ketika disuatu momen tertentu, butuh lagu yg sesuai, bisa langsung jadi, atau untuk konten kreator yang butuh instrumental atau lagu supaya tidak kena hak cipta, Ai pembuat lagu menjadi pilihan.," @andreasxxx.