JagoDangdut – Tukul Arwana akhirnya comeback ke layar kaca setelah absen cukup lama karena penyakit yang dideritanya, Stroke. Kini kondisi host fenomenal tersebut telah membaik dan tampak sehat.
Hal itu terungkap lewat unggahan foto dan video yang dibagikan oleh Raffi Ahmad di media sosial. Tukul terlihat cukup gagah dengan memakai setelah jas.
Potret Terbaru Tukul Arwana
- Instagram/raffinagita1717
Tak hanya itu, Tukup juga beberapa kali melemparkan senyum sambil memberikan jempol sebagai tanda 'lebih baik'.
"Sang Legenda Mas @tukul.arwanaofficial, Semangat selalu ? We Love You," tulis Raffi Ahmad dalam unggahannya tersebut lewat akun IG @raffinagita1717.
Tukul Arwana tampil sebagai bintang tamu dalam acara FYP, yang memang dipandu oleh Raffi dan Irfan Hakim.
Beberapa foto memperlihatkan kebersamaan hangat antara Tukul Arwana dan Raffi Ahmad. Dalam salah satu foto, komedian berusia 60 tahun itu menunjukkan jempolnya, menandakan semangatnya yang kembali pulih.
Selain itu, Raffi Ahmad juga menyampaikan doa dan dukungan untuk kesembuhan Tukul Arwana. Seperti yang diketahui, Tukul Arwana mengalami pendarahan di otak sejak September 2021, yang membuatnya vakum dari dunia hiburan.
Meskipun sempat dikabarkan meninggal dunia beberapa kali, Tukul Arwana terus menunjukkan semangatnya untuk sembuh.
Anaknya, Egha Prayudi, juga telah beberapa kali membagikan perkembangan positif mengenai kondisi kesehatan ayahnya.
Pada Maret 2024, melalui sebuah foto yang dibagikan, Tukul Arwana terlihat tersenyum saat ditemani sang putra, Egha Prayudi, yang mencium tangannya dengan penuh kasih sayang.
Perjalanan Tukul menuju pemulihan tidaklah mudah. Sebelumnya, ia sempat mengalami pendarahan otak yang serius, yang membuatnya harus berbaring di ranjang dan mengalami kesulitan berbicara.
Unggahan dari Raffi Ahmad tersebut tentu saja langsung mendapat perhatian dari netizen termasuk para artis. Berikut ini komentar dari rekan sesama artis:
"Sehat2 ya masTukul," @hke57.
"Alhamdulillah, sehat2 selalu mas tukul.," @kristinadangdut.
"MasyaAllah sehat2 om Tukull," @wikasalim.
"sehat sehat Masss Tukul," @mrsayudewi.
"Kangen jadi Sindennya mas @tukul.arwanaofficial," @memes.prameswari.