JagoDangdut – Pedangdut Ayu Ting Ting kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama. Baru-baru ini, ia menggelar bazar baju preloved di kediamannya di kawasan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat.
Bazar tersebut ramai dikunjungi warga sekitar yang ingin membeli baju-baju Ayu Ting Ting dengan harga yang sangat terjangkau.
Ayu Ting Ting Jual Baju Preloved Mulai Rp 5 Ribu
- instagram @ayutingting92
Baju-baju yang dijual dalam bazar tersebut merupakan milik Ayu Ting Ting, anggota keluarganya, dan juga sang anak, Bilqis Khumaira Razak.
Harganya pun sangat bervariasi, mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 150 ribu. Bazar tersebut dikunjungi warga yang tinggal di sekitar rumah Ayu Ting Ting.
Ada juga yang datang jauh dari Depok hanya untuk bertemu Ayu Ting Ting. "Mereka datang dari mana saja dan banyak yang beli," kata Ayu Ting Ting.
Ayu Ting Ting mengungkapkan bahwa ia memutuskan untuk mengadakan bazar ini karena lemarinya sudah tidak mampu lagi menampung baju-baju yang sudah tidak dipakai.
Ia pun merasa sayang jika baju-baju tersebut dibuang, terutama yang bermerek dan dibelinya dengan harga mahal.
"Meski dulu belinya mahal, sekarang sudah nggak dipakai dan harus dijual murah, harganya Rp 10 ribu sampai Rp 150 ribu," ucap Ayu Ting Ting yang kini berusia 31 tahun itu.
"Kalau ada rezeki lagi, nanti beli (pakaian) lagi," kata pelantun Sambalado itu.
Lebih lanjut, Ayu Ting Ting menjelaskan bahwa hasil penjualan dari bazar tersebut akan didonasikan untuk amal.
Ia pun merasa senang jika baju-baju prelovednya dapat bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkan.
"Hasil penjualannya itu buat amal," lanjutnya.