JagoDangdut – Menyambut bulan suci Ramadan 2024, Inul Daratista belum lama ini membagikan sebuah potret di media sosial. Dalam foto tersebut, Inul tampil cantik memakai hijab atau mukena warna orange.
Seperti yang kita ketahui, bulan suci Ramadan tinggal menghitung hari. Berbagai persiapan pun telah dilakukan banyak orang termasuk publik figure.
Inul Daratista Minta Maaf
- Instagram @inul.d
Lewat akun Instagram pribadinya istri dari Adam Suseno tersebut membagikan foto selfi sekaligus memohon kepada Allah SWT dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.
"Ya Allah sampaikan aku dan keluargaku juga sahabat kerabat dan teman yg mengasihi sampai di Ramadhan bulan depan aamin," tulis Inul Daratista seperti dikutip lewat akun Instagram @inul.d.
Tak hanya itu, Inul Daratista juga mengungkapkan permohonan maafnya kepada semuanya.
"Inshaa Allah, MINTA MAAF atas segala salah khilaf saya.. ya Allah bentar lagi RAMADHAN tiba," jelasnya.
Unggahan Inul Daratista tersebut langsung mendapat berbagai tanggapan dari netizen.
"Sy juga minta maaf, suka godain mba.inul," tulis salah satu netizen.
"Amiin......., MasyaAllah cantik sekali Bunda ....,sugeng menyambut Bulan Ramadhan Bunda.....,Smg kita semua diberikn kesehatan d umur panjang d bisa menjalankn ibadah puasa dgn khusyuk d ikhlas ....,nyuwun pangapunten sanget nggeh Bunda menawi kula d kluwarga wonten lepat....,ngapunten sanget dereng saget membalas sedanten kebaikan Bunda.....,namung doa d doa yg tulus kagem Bunda d kluwarga.....,salam hormat sayang sll...," tulis netizen lainnya.