JagoDangdut – Desainer kondang Ivan Gunawan atau yang akrab disapa Igun baru-baru ini menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Hal ini terkait dengan curhatannya di Instagram mengenai komentar pedas netizen tentang bentuk wajahnya. Selengkapnya simak artikel di bawah.
Ivan Gunawan Curhat Kena Mental Gegara Komentar Netizen
Dalam unggahan yang dibagikan di akun Instagramnya, Igun mengaku kurang nyaman dengan komentar miring dari warganet yang menyebut wajahnya di masa lalu lebih enak dilihat dibandingkan saat ini.
Tak sedikit yang mengharapkan agar wajah Igun kembali ke masa lalu yang terlihat lebih macho dan tegas. Komentar pedas warganet tersebut rupanya membuat sang desainer kena mental.
"Sebenernya cukup gerah ya, bukan aku tipe orang yang nggak pernah mau ngebaca komenan netizen tapi ternyata apa yang diomongin sama netizen tu kemakan juga dalam keseharian aku," ucap Ivan Gunawan sembari melakukan perawatan wajah.
"Kalau ditanya mental aku terganggu, iya sangat terganggu," ungkapnya.
"Padahal selama ini gua kencing juga berdiri tapi masih aja dibilang kurang laki," tambahnya lagi.
Curhatan Igun ini pun mendapat beragam tanggapan dari netizen. Banyak yang memberikan dukungan dan semangat kepada Igun untuk tidak mendengarkan komentar negatif.
"Semangat Kak Igun, semangat bertransformasi, Mister Supranational ga si?" komentar seorang warganet.
"Atur senyamannya kak Igun aja, ngikutin netijen gak ada habisnya, yang satu pengen kek gini yang satu pengen kek gitu," timpal warganet lain.
"Cakepan sekaranglah lebih ganteng, lebih fresh, lebih gagah. Jangan dengerin netije kak Ivan terus melangkah ke depan jangan tengok ke belakang lagi," tambah warganet yang berbeda.
Sementara itu, sebelumnya Ivan Gunawan telah berpamitan untuk meninggalkan Indonesia, bukan hanya untuk liburan tetapi juga untuk tinggal di luar negeri.
Setelah berbagai pertimbangan, Igun diduga kuat akan tinggal di Paris, Prancis, sebagai destinasi akhirnya, setelah penolakan Bunda Corla terkait rencananya tinggal di Jerman.
Ivan Gunawan memilih untuk fokus pada karier dan proyek-proyeknya di luar negeri.