Beberkan Awal Dekati Ayu Ting Ting, Muhammad Fardhana: Sumpah Aku Nggak Pernah DM Dia 'Halo Dek' - JagoDangdut

Beberkan Awal Dekati Ayu Ting Ting, Muhammad Fardhana: Sumpah Aku Nggak Pernah DM Dia 'Halo Dek'

Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana
Share :

JagoDangdut – Belum lama ini, calon suami Ayu Ting Ting membagikan momen kebersamaanya dengan sang pedangdut. Dalam foto tersebut, mereka tampak tengah kencan makan bareng di sebuah restoran.

Pada unggahanya, Muhammad Fardhana membagikan kolase foto dengan pose  mesra. Mulai dari sama-sama tersenyum ke arah kamera sampai pose menggemaskan saat Ayu bersandar di bahu calon suaminya tersebut.

Muhammad Fardhana Beberkan Awal Dekati Ayu Ting Ting

Ayu Ting Ting
Foto :
  • Instagram

Dalam foto yang dibagikan tersebut, Ayu Ting Ting terlihat santai dengan mengenakan cardigan, sedangkan tunangannya mengenakan kaos oblong yang dipadukan dengan topi baseball. 

Anggota TNI yang berpangkat Lettu ini juga mengucapkan rasa terima kasih kepada semua yang telah memberikan doa untuk pertunangan mereka dengan penyanyi tersebut.

"Sending this message to express my heartfelt thanks to all the love, wishes, and prayers," tulisnya mengutip dari Instagramnya.

"Deeply grateful for the unwavering support," lanjutnya.

Lettu Muhammad Fardhana juga mengungkapkan awal perkenalannya dengan Ayu Ting Ting. Mereka berhubungan melalui telepon dan berkomunikasi melalui pesan langsung di Instagram. 

Selama masa perkenalan mereka, Fardhana menegaskan bahwa ia tidak pernah menggunakan sapaan 'Halo Dek' kepada Ayu Ting Ting.

"Sumpah aku nggak pernah DM dia 'Halo dek kuliah apa kerja," bebernya.

Sebagai informasi, 'Halo Dek' merupakan istilah yang ramai di jagat dunia maya disebut sebagai sapaan dari cowok-cowok berseragam polisi atau TNI.

Meski perkenalan mereka singkat, hanya berlangsung kurang dari sebulan, Ayu Ting Ting menyatakan bahwa hubungan mereka merupakan takdir dari Tuhan Yang Maha Kuasa.

"Mungkin ini memang sudah jalannya dan sudah jodohnya," ujar Ayu Ting Ting di Brownies Trans TV.

Diketahui, Muhammad Fardana merupakan anggota TNI Angkatan Darat. Ia memiliki pangkat dari Golongan Tiga. Pangkatnya saat ini adalah Lettu alias Letnan Infanteri Satu.

Share :
Berita Terkait