Foto Bareng Prabowo Subianto, Happy Asmara Dibuat Salah Fokus oleh Pria dengan Baret Biru - JagoDangdut

Foto Bareng Prabowo Subianto, Happy Asmara Dibuat Salah Fokus oleh Pria dengan Baret Biru

Aurel Hermansyah, Happy Asmara, dan Prabowo Subianto
Sumber :
Share :

JagoDangdutHappy Asmara secara terang-terangan jika dirinya mendukung pasangan capres-cawapres 2024, yaitu Prabowo Subianto dan Gibran untuk Pemilu 2024.

Hal itu juga terungkap lewat beberapa postingan foto dan video dilaman Instagram biduan asal Kediri tersebut. Happy Asmara terlihat bersama artis lainnya memberikan dukungan untuk pasangan Capres nomor urut 2 itu.

Happy Asmara Salah Fokus

Aurel Hermansyah, Happy Asmara, dan Prabowo Subianto
Foto :
  • instagram: @happy_asmara77

Pada salah satu postingan fotonya terlihat Happy Asmara bersama Raffi Ahmad, Rizky Billar, Atta Halilintar, Aurel Hermansyah hingga Lesti Kejora berpose bersama Prabowo.

Mereka berpose di acara pelepasan kapal rumah sakit TNI yang dikirimkan sebagai bantuan kemanusiaan ke Palestina. Happy Asmara terlihat begitu bahagia bisa bertemu dengan Menteri Pertahanan tersebut.

"Akhirnya bisa bertemu bapakkuuuuuuuu, seneng banget sekaligus bangga bisa ikut serta dan melihat Bapak Menhan Prabowo , dan secara langsung melihat pelepasan kapal rumah sakit TNI KRI untuk mengirim bantuan kemanusiaan 236 ton ke Palestina via Mesir. KETEMU BAPAK YEY KETEMU BAPAKK YEY," tulis Happy Asmara seperti dikutip lewat akun Instagram @happy_asmara77.

Pada postingan foto lainnya, Happy Asmara terlihat selfie bersama Aurel dan juga Prabowo dalam acara yang sama.

Dengan blak-blakan Happy Asmara mendukung penuh Prabowo untuk menjadi Presiden RI berikutnya.

"Asoli, asosiasi sepuluh juli sedang sefie..Bareng bapak presiden kita nanti. Ah klo bisa posting 10000x ak posting 100000x..Oke gas oke gas," tulisnya.

Namun pada postingan tersebut Happy Asmara ternyata dibuat salah fokus dengan kehadiran seorang pria yang terdapat di belakang Prabowo dengan menggunakan baret warna biru.

"Baret biru ? Ada yg kenal?," tandasnya.

Postingan Happy Asmara tersebut langsung mendapat beragam komentar dari netizen.

"Siapapun presidennya yang penting bisa sejahterakan rakyatnya, membesarkan yang kecil tanpa megecilkan yang besar,memajukan yang kecil tanpa memundurkan yang besar. Memilih adalah warga negara dan kewajiban yang terpilah adalah memimpin seluruh warga negara.," tulis salah satu netizen.

Share :
Berita Terkait