Inul Daratista Protes Pajak Hiburan Naik, Ngaku Tak Pernah Untung dari Bisnis Karaoke - JagoDangdut

Inul Daratista Protes Pajak Hiburan Naik, Ngaku Tak Pernah Untung dari Bisnis Karaoke

Inul Daratista
Share :

JagoDangdutPenyanyi dangdut sekaligus pengusaha Inul Daratista mengungkapkan kekecewaannya atas keputusan pemerintah yang menaikkan pajak bagi pelaku bisnis hiburan sebesar 40 persen.

Inul yang juga memiliki bisnis karaoke mengaku keberatan dengan kenaikan pajak tersebut. Selengkapnya simak artikel di bawah ini!

Inul Daratista Ngaku Tak Pernah Untung dari Bisnis Karaoke

Inul Daratista
Foto :
  • TikTok @inul.daratista_fans

Inul Daratista merasa kecewa dengan kebijakan Pemerintah yang meningkatkan tarif pajak sebanyak 40 persen bagi pelaku bisnis hiburan. 

Sebagai pemilik usaha karaoke, Inul menyatakan keberatannya terhadap peningkatan pajak tersebut.

Menurutnya, meskipun bisnis karaokenya mungkin terlihat menguntungkan, kenyataannya, bisnis yang telah ia jalankan selama 17 tahun tidak memberikan keuntungan. 

Seluruh pendapatan yang diperoleh Inul Daratista digunakan untuk membayar gaji karyawan dan menjalankan operasional tempat karaoke tersebut.

"Kalau ngomongin karaoke mah, sejak 17 tahun saya bangun karaoke itu enggak ada untung sebenarnya, cuma karena saya bertahan," ujar Inul Daratista saat siaran langsung Instagram, baru-baru ini.

Bahkan, Inul mengatakan jika teman-temannya yang sempat berbisnis karaoke juga sudah gulung tikar. 

"Teman-teman saya yang sudah pernah franchise di tempat saya enggak ada untung, mereka malah (bangkrut)," ujar Inul Daratista dengan wajah sedih.

Inul juga memohon untuk di-bully karena sudah protes terhadap kebijakan baru tersebut. Ibu satu anak itu menegaskan bahwa dirinya sedang berjuang supaya ribuan karyawannya tetap bekerja.

Mayoritas pendapatan finansial Inul berasal dari honorarium sebagai penyanyi, bukan dari usaha karaoke yang telah dijalani selama puluhan tahun.

"Saya bisa punya apapun juga itu hasil dari kerja keringat saya menyanyi. Kalau dari karaoke sampai hari ini tuh, saya enggak berani nganbil duit (dari bisnis karaoke)," imbuh perempuan 44 tahun ini.

"Karena kalau ngambil duit bulan depan itu, pegawai saya itu, takutnya ada yang belum tak kasih gaji," imbuhnya.

Video Inul tersebut dibagikan di akun TikTok @inul.daratista_fans. Pernyataan Inul tentang kenaikan pajak karaoke itu mendapat respons positif dari warganet.

"Sabar ya mbak Inul semangat. Apa gini, usul ganti bisnis lain yang grosir atau eceran mbak," kata warganet.

"Yang penting mbak Inul udah banyak nolong orang," imbuh warganet.

"Sabar ya memang kalau punya usaha pasti ada pasang surutnya," ujar yang lain.

Share :
Berita Terkait