Jawaban Menggemaskan Abang L Saat Ditanya Ganteng Atau Tidak oleh Rizky Billar - JagoDangdut

Jawaban Menggemaskan Abang L Saat Ditanya Ganteng Atau Tidak oleh Rizky Billar

Lesti Kejora dan Rizky Billar
Share :

JagoDangdut – Putra pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesti Kejora, Muhammad Levian Alfatih Billar, atau yang biasa disapa Abang L atau Baby L kembali mencuri perhatian publik.

Kali ini, hal tersebut terjadi karena jawaban lucu dan menggemaskan yang dilontarkan Abang L saat ditanya oleh ayahnya tentang paras wajahnya. Selengkapnya simak artikel di bawah!

Jawaban Menggemaskan Abang L

Dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram Levian pada Jumat 12 Januari 2024, Billar tampak berbincang dengan Levian yang sedang duduk di kursi. 

Billar pun bertanya kepada putra semata wayangnya tersebut, "Abang, papa mau tanya. Abang ganteng enggak?" tanya Billar kepada anaknya yang memegang botol minum berisi air putih.

Awalnya, Abang L menggelengkan kepala sebagai pertanda jika ia menjawab tidak. Namun, Billar kembali mengulang pertanyaannya. "Abang ganteng, enggak?" tanya Billar lagi.

Secara mengejutkan, Abang L melontarkan jawaban yang sangat menggemaskan. "Iya, dong," jawab abang L.

Unggahan tersebut dibagikan dengan caption "Menurut onty abang ganteng ga ?? Masyaallah hehe" tulisnya.

Melihat unggahan tersebut, netizen pun langsung dibuat gemas dengan tingkah laku Levian. Pujian demi pujian pun disampaikan untuk Levian.

"Yaaa Allah abang egk usah ditanya dongggg ,abang mah masya allah udh ganteng sholeh lucu pokoknya pake komplit PANDA abang pasti bangga banget begitu juga onty² dong #medok amat bang iya dong nya" tulis salah satu warganet.

"iya don..kata abang..abang mau jadi artis Hollýwood apa Bollywood bang" kata netizen.

"MasyaAllah Tabarakallah, anak ganteng banget" komentar netizen.

Alasan Lesti Ganti Nama Anak Pertama

Rizky Billar bersama Lesti Kejora dan Baby L
Foto :
  • Instagram

Lesti dan Billar tak lagi menggunakan nama 'Leslar' pada putranya tersebut, dan memilih diganti dengan 'Levian', dengan begitu nama lengkapnya menjadi Muhammad Levian Al Fatih Billar.

Bukan tanpa alasan biduan asal Cianjur tersebut mengganti nama putranya itu. Hal itu tak lepas dari diskusi yang cukup panjang diantara mereka berdua.

Itu juga berkaitan dengan rencana mereka untuk menambah momongan yang kemungkinan tidak menggunakan nama 'Leslar'.

“Kakak tuh bilang, ‘Aduh, gimana ya? Masak nanti kalau ada adik-adiknya lagi, nggak pakai nama Leslar?’” ucap Lesti Kejora.

Oleh karena itu Billar berpikiran kelak anak berikutnya dikhawatirkan akan cemburu karena tidak ada nama 'Leslar'. Menurut Lesti nama Levian sendiri sebenarnya sudah terpikirkan sejak lahir anak pertamanya itu.

"Sebenarnya nama Levian ini udah ada pas dari abang lahir,” ungkapnya.

"Nama Levian itu sebenarnya saya cari inspirasi nama-nama yang dari L. Saya kepikiran aja gitu," kata Billar.

Share :
Berita Terkait