Jakarta - Via Vallen adalah penyanyi dangdut koplo ternama di Tanah Air. Dirinya meraih kepopuleran pada tahun 2010, di mana pemilik nama asli Maulidia Octavia itu memiliki fanbase bernama 'Vianisty'.
Kariernya pun melonjak naik ketika dirinya semakin dikenal dengan lagu 'Sayang' pada tahun 2017 silam.
Meskipun begitu, wanita yang kini telah menikah dengan Chevra Yolandi menyimpan kisah perjuangan yang cukup mengharukan. Bagaimana tidak? Semasa kecil, Via Vallen pernah menjadi seorang pengamen, tukang koran, hingga tukang ojek payung.
Nostalgia Masa Lalu
- Instagram/viavallen
Kini menjadi seorang selebriti dan artis terkenal di Tanah Air, Via Vallen dibawa kepada kenangan masa lalunya. Hal tersebut tertuang lewat postingannya di Instagram Story.
Dalam postingan tersebut, Via Vallen yang sedang berada di dalam mobil di dpean lobby sebuah mall, melihat banyak anak kecil yang memegang payung. Para bocah itu terlihat sedang berusaha mencari pelanggan yang ingin menggunakan jasa payung yang mereka tawarakan.
Melihat hal itu, kenangan yang ada dalam kepalanya pun langsung membesit.
"Liat ojek payung gini, langsung nostalgia jaman dulu waktu ngojek payung juga," tulis Via Vallen dilansir JagoDangdut (15/12) lewat Instagram Stories-nya.
Sebagaimana diketahui, Via Vallen pernah menceritakan pengalaman tersebut di channel YouTube Atta Halilintar.
Penyanyi asal Surabaya itu menceritakan dirinya pernah menjadi tukang koran, pengamen dan juga ojek payung. Salah satu pengalaman yang paling berkesan didapatnya saat menjadi ojek payung.
"Aku dulu ojek payung juga. Jadi aku di depan mall ada orang-orang mau keluar mall aku kasihin payung," ujar Via Vallen.
"Terus ada yang sampai sekarang berkesan banget aku dikasih uang Rp10 ribu, itu gede banget dan dikasih jam weker. Aku lupa orangnya gimana. kayaknya remaja," sambung Via Vallen.