Patut Ditiru, Inul Daratista Sering Bagikan Kostum Glamour ke Biduan di Kampung Halamannya - JagoDangdut

Patut Ditiru, Inul Daratista Sering Bagikan Kostum Glamour ke Biduan di Kampung Halamannya

Inul Daratista
Share :

Jakarta - Inul Daratista adalah seorang penyanyi dangdut di Tanah Air yang telah lama berkecimpung. Istri Adam Suseno itu tentu sudah melaui ratusan atau bahkan lebih dari ribuan panggung semasa karirnya.

Sebagai seorang penyanyi dangudt ternama, tentu Inul Daratista memperhatikan pakaian yang digunakan saat tampil. Berkarir sejak tahun tahun 1990-an, Inul Daratist telah memiliki banyak kostum untuk tampil.

Tidak bisa mengurus semua baju panggungnya, pemilik nama asli Ainur Rokhimah itu memilih untuk membagikan kostumnya ke rekan-rekan biduan di kampung halamannya. Seperti apa? Yuk baca artikelnya di bawah ini!

Bagikan Kostum Panggung

Inul Daratista
Foto :
  • YouTube Inul Daratista Official

Inul Daratista sering bagikan kostum panggung untuk teman-teman penyanyi dangdut di kampung halamannya. Hal itu dikarenakan banyaknya baju panggungnya karena tidak bisa menguru semua baju miliknya.

"Karena aku nggak bisa ngurusinnya, biasanya  aku pake satu sampai berapa kali kalau udah terdeksi abis (tampil) di mana biasanya aku nggak pake lagi. Biasanya ada yang lelesin, kalau ada yang mau nggak papa, aku suka kasih-kasih," kata Inul Daratista.

"Dari pada di lemari numpuk-numpuk, aku nggak bisa ngerawatin banyak pendatang baru lagi. Bajunya sayang kan mubazir ya diamalkan aja," sambungnya.

Memiliki teman-teman pedangdut yang masih berjuang, Inul Daratista mengaku tidak keberatan jika para rekannya itu mau menggunakan baju yang sudah tidak digunakan olehnya.

"Jadi temen-temenku nyanyi di kampung-kampung yang memang hidupnya udah nggak me-Nasional, mereka masih mau pake baju aku, masih mau aku kasih. Kadang aku kirim, dibagi-bagi sama temen-temen daerah," tutur Inul Daratista.

Pertahankan Kostum yang Punya Value

Inul Daratista
Foto :
  • Inul Daratista IG

Kendati begitu, Inul Daratista tidak serta merta memberikan semua bajunya kepada rekan-rekan biduannya. Ada baju yang disimpan istri Adam Suseno itu lantaran memiliki nilai tersenidiri untuk dirinya.

"Itu aku taruh di kampung. Itu yang baju yang orang bilang katanya aku kalo nyanyi pake baju renang, pake baju senam, itu masih aku simpen. Jadi kalo baju-baju itu nggak aku buang nggak aku kasih, cuma kalau baju-baju yang glamour, walaupun harganya di atas sepuluh juta, kalau emang mau ya kasih," tandasnya.

Share :
Berita Terkait